kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bukan Hanya Pembiayaan, Mekaar Mendampingi dan Memberdayakan Nasabah


Selasa, 13 Februari 2024 / 14:56 WIB
Bukan Hanya Pembiayaan, Mekaar Mendampingi dan Memberdayakan Nasabah
ILUSTRASI. Kontan - BRI Ultra Mikro Kilas Online. Hari Batik Nasional: Perajin batik di Gallery Batik Tradjumas, Depok, Jawa Barat, Minggu (2/10). Hari Batik Nasional menjadi momentum kebangkitan para perajin setelah pandemi Covid-19. KONTAN/Baihaki/2/10/2022


Reporter: Lailatul Anisah, Tim KONTAN | Editor: Ridwal Prima Gozal

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Permodalan Nasional Madani (PNM) membeberkan keberhasilan PNM Mekaar yang merupakan bagian dari Holding Ultra Mikro.

Sekretaris Perusahaan PT PNM, Dodot Patria Ari mengklaim kinerja Holding Ultra Mikro melalui Mekaar (Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera) berdampak positif bagi peningkatan kualitas hidup segmen ultra mikro.

"Kami bukan hanya berfokus pada pembiayaan tapi juga pemberdayaan para nasabah melalui pembiayaan dan pendampingan," kata Dodot pada Kontan.co.id belum lama ini.

Sejak akhir tahun 2021, PNM dan Pegadaian bersinergi bersama BRI dalam Holding Ultra Mikro. Holdingisasi ini memiliki tujuan dalam memperkuat pembiayaan ultra mikro di Indonesia.

Segmentasi pembiayaan juga semakin jelas sehingga nasabah yang naik kelas dapat terus didorong dengan pendampingan yang tepat.

Menurutnya, sinergi ini dapat memberikan kemudahan layanan bagi seluruh nasabah dan calon nasabah PNM, Pegadaian, serta BRI.

Meninjau sedikit tahun 2022 dan 2023, sudah didirikan co-location yang mendukung cashless ecosystem dengan pembukaan 7 juta rekening Simpedes UMi dan 90.000 agen Mekaar BRILink.

Digitalisasi juga ditingkatkan dengan dikembangkannya SenyuM Mobile sebagai wadah cross-selling BRI, PNM dan Pegadaian.

"Tidak sedikit ketua kelompok PNM Mekaar yang kemudian menjadi agen BRILink. Hal ini mendorong digitalisasi dan askes kepada nasabah untuk peluang yang lebih besar lagi dalam memajukan usahanya," jelas Dodot.

Dengan kerjasama ini jumlah nasabah BRI Mikro, PNM dan Pegadaian secara total di kuartal pertama 2023 sudah mencapai 36 juta nasabah atau meningkat 12,5% year on year (yoy).

"PNM sendiri dalam kuartal pertama 2023 menyumbang 14,6 juta nasabah kisaran dua bulan lalu dan kalau kita lihat data terkini jumlah nasabah PNM Mekaar sudah di angka 15 juta nasabah," jelas Dodot.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×