Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Herlina Kartika Dewi
Meski bakal menerbitkan saham baru, struktur kepemilikan saham Bank Muamalat belum akan berubah. Antara lain Islamic Development Bank (IDB) masih akan memegang 32,74% saham di Bank Muamalat, namun jumlah saham yang dimiliki naik dari 14,13 miliar atau naik 10,79 miliar saham dari sebelum rights issue.
Sementara Boubyan Bank akan memiliki 9,49 miliar saham atau setara 22% kepemilikan saham. Atwil Holding Ltd. akan memiliki 7,7 miliar saham setara 17,91% porsi kepemilikan, National Bank of Kuwait sebesar 8,45% dengan 3,64 miliar saham. IDF Investment Foundation sebanyak 1,5 miliar saham setara 3,48% porsi kepemilikan, BMF Holding Limited senilai 1,22 miliar lembar saham sebesar 2,84% dan saham publik naik menjadi 5,42 miliar lembar saham atau setara 12,58%.
Meski begitu, manajemen menegaskan apabila pemegang saham Bank Muamalat tidak mengambil haknya dalam rights issue tersebut, maka kepemilikan pemegang saham akan terdilusi sesuai porsi pelaksanaan HMETDnya.
Asal tahu saja, rencana rights issue Bank Muamalat ini sudah tiga kali mundur dari rencana. Sejatinya, jadwal pelaksanaan rights issue semula yakni pada pertengahan Juli tahun 2019 ini.
Baca Juga: Bank Muamalat cetak kenaikan laba bersih 145% yoy di kuartal ketiga
Sebelumnya, dalam pemberitaan yang dimuat KONTAN (14/8) lalu mundurnya rencana tersebut lantaran ada beberapa persyaratan administrasi yang harus dilengkapi lebih dulu.
Nah, Bank Muamalat sebelumnya menyatakan memerlukan kebutuhan pendanaan hingga Rp 4 triliun. Selain itu dalam prospektus rights issue sesuai keputusan RUPSLB tahun lalu, dana yang diincar yakni sebesar Rp 2 triliun.
Sebagai tambahan informasi, berdasarkan laporan keuangan Juni 2019 lalu total CAR Bank Muamalat sebesar 12,01% turun dari tahun sebelumnya 15,92%. Sementara total modal inti Bank Muamalat per Juni 2019 tercatat sebesar Rp 3,55 triliun turun dari tahun sebelumnya Rp 3,82 triliun atau turun 7,01% secara yoy.
Tergerusnya modal Bank Muamalat bisa jadi disebabkan tingginya NPF (gross) Bank Muamalat yang menembus 5,41% per Juni 2019. Meningkat dari Juni 2018 lalu yang hanya sebesar 1,65%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News