Reporter: Benedicta Prima | Editor: Adi Wikanto
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Simak cara cek status kepesertaan BPJS Kesehatan aktif atau tidak. Ketahui juga cara cek tunggakan BPJS Kesehatan secara mudah.
Cara cek status kepesertaan BPJS Kesehatan penting untuk mengetahui, apakah keanggotaan di BPJS Kesehatan masih aktif atau tidak. Jika status BPJS Kesehatan tidak aktiv, Anda tidak bisa mendapatkan layanan kesehatan di rumah sakit secara gratis.
Lalu bagaimana cara cek status BPJS Kesehatan aktif atau tidak?
Dilansir dari Kompas.com, berikut ini sejumlah cara untuk memastikan apakah BPJS Kesehatan aktif atau tidak:
1. Cek status kepesertaan BPJS Kesehatan melalui aplikasi Mobile JKN
Dikutip dari laman BPJS Kesehatan, untuk cek status BPJS Kesehatan aktif atau tidak maka bisa dilakukan dengan mudah lewat aplikasi Mobile JKN. Guna melakukan cek status, terlebih dahulu pengguna harus mengunduh aplikasi melalui Google Play Store atau App Store. Setelahnya, daftarkan diri sebagai pengguna mobile.
Baca Juga: Inilah Cara Berobat Menggunakan BPJS Kesehatan sesuai Tingkat Penyakit
Berikut ini cara cek status BPJS Kesehatan aktif atau tidak yakni:
- Buka aplikasi Mobile JKN
- Login memakai NIK/ nomor kartu dan Password
- Masukan captcha pada kolom yang telah disediakan sesuai dengan yang tertera di Aplikasi
- Klik Login, pilih menu "Info peserta"
- Halaman akan menampilkan informasi Status keaktifan kepesertaan JKN-KIS dan data identitas
2. Cek status kepesertaan BPJS Kesehatan melalui WhatsApp
Pengecekan status kepesertaan BPJS Kesehatan aktif atau tidaknya BPJS Kesehatan juga bisa dilakukan melalui WhatsApp dengan mengirimkan pesan ke nomor 08118750400. Selengkapnya, berikut cara cek status kepesertaan BPJS Kesehaatan melalui WhatsApp yakni sebagai berikut:
- Kirimkan pesan ke nomor 08118750400
- Selanjutnya pilih menu “Cek Status Peserta”
- Ketik “nomor peserta/NIK”
- Ketik “tanggal lahir” sesuai format yang diminta
- Selanjutnya akan ditampilkan status keaktifan kepesertaan BPJS Kesehatan.
3. Cek status BPJS Kesehatan melalui care center
Peserta juga dapat melakukan pengecekan status kepesertaan BPJS Kesehatan aktif tidaknya kartu BPJS Kesehatan yang dimiliki dengan cara cek via layanan care center 165. Pengecekan melalui care center bisa dilakukan melalui telepon rumah atau telepon seluler selama 24 jam.
Selengkapnnya, berikut ini cara cek status keaktifan BPJS Kesehatan melalui care center:
- Menghubungi BPJS Kesehatan Care Center di nomor 165
- Memilih jenis layanan 1 (satu)
- Memilih layanan status kepesertaan
- Ketik nomor peserta/NIK Ketik tanggal lahir
- Akan tampil informasi Status keaktifan kepesertaan JKN-KIS.
4. Cara cek status kepesertaan BPJS Kesehatan melalui Layanan Mobile Customer Service (MCS)
BPJS juga memberikan layanan pengecekan status kepesertaan dengan cara tatap muka. Dikutip dari Kompas.com(22/5/2022) layanan ini akan memudahkan peserta yang mengalami keterbatasan jaringan dan sulit mengakses layanan online.
Untuk diketahui, layanan MCS dilakukan di sejumlah daerah terpencil yang ada di Indonesia. Nantinya petugas Pemberian Informasi dan Penanganan Pengaduan (PIPP) akan melakukan jemput bola ke daerah-daerah pelosok. Selanjutnya peserta hanya tinggal menunjukkan KTP, KK ataupun KIS guna mengetahui status kepesertaan.
5. Cara cek status kepesertaan BPJS Kesehatan melalui Petugas BPJS Satu
Untuk mengetahui status kepesertaan juga bisa dilakukan secara tatap muka dengan petugas BPJS SATU. Adapun untuk melakukan pengecekan dokumen yang dibutuhkan yakni: Fotokopi KTP atau KK Fotokopi kartu KIS.
6. Cara cek status kepesertaan BPJS Kesehatan di kantor cabang
Cek status BPJS kesehatan juga dapat dilakukan dengan datang langsung ke kantor cabang BPJS Kesehatan. Berikut ini tahap cek status BPJS Kesehatan di kantor cabang:
- Mendatangi kantor cabang terdekat
- Mengambil nomor antrean dan tunggu
- Menyampaikan ke petugas bahwa ingin mengecek nomor BPJS kesehatan dengan NIK
- Menyebutkan NIK ke petugas dan petugas akan menginformasikan nomor BPJS Kesehatan.
7. Cara cek status kepesertaan BPJS Kesehatan melalui media sosial
Peserta BPJS Kesehatan juga dapat melakukan pengecekan status melalui kanal media sosial BPJS Kesehatan. Kanal-kanal media sosial BPJS Kesehatan yakni sebagai berikut: https://www.instagram.com/bpjskesehatan_ri/ https://facebook.com/BPJSKesehatanRI https://twitter.com/BPJSKesehatanRI https://t.me/Chika_BPJSKesehatan_bot
Cara cek tunggakan BPJS Kesehatan
Diberitakan Momsmoney.id, setidaknya ada 5 cara mudah cek tunggakan BPJS Kesehatan melalui HP. Tunggakan BPJS merupakan jumlah premi atau iuran yang belum dibayarkan oleh Anda sebagai anggota.
Jumlah premi atau iuran yang belum dibayarkan ini terhitung sebagai utang yang belum Anda selesaikan. Jumlahnya akan terakumulasi sesuai dengan jumlah bulan yang belum Anda bayarkan.
Baca Juga: Inilah 5 Kandungan Skincare untuk Melindungi Kulit dari Paparan Polusi
Anda wajib melunasi tunggakan BPJS Kesehatan jika tak mau menghadapi kendala saat akan mengakses layanan kesehatan menggunakan BPJS. Yuk, simak beberapa cara cek tunggakan BPJS Kesehatan di bawah ini.
Cara cek tunggakan BPJS Kesehatan melalui aplikasi Mobile JKN
- Buka aplikasi Mobile JKN
- Isi data identitas, mulai dari jenis identitas seperti KTP, nomor identitas atau nomor KTP, password dan kode captcha
- Pilih menu Info Iuran
- Aplikasi akan memberikan data jumlah tunggakan yang harus dibayar
- Kemudian pilih menu Info Riwayat Pembayaran untuk mengetahui data pembayaran terakhir dan denda yang dibebankan
Cara cek tunggakan BPJS Kesehatan melalui SMS
- Buka aplikasi SMS pada HP Anda
- Ketik TAGIHAN(spasi)nomor kartu BPJS Kesehatan Anda
- Kirim ke 0877-7550-0400
Cara cek tunggakan BPJS Kesehatan melalui Shopee
- Buka aplikasi Shopee
- Pilih menu Pulsa, Tagihan dan Tiket
- Pilih menu BPJS di bagian Tagihan
- Masukan nomor kartu BPJS Kesehatan Anda
- Pilih bulan yang akan Anda bayar kemudian klik Lanjutkan
- Akan tertera jumlah tagihan yang perlu Anda bayar
Baca Juga: Yuk Intip Cara Bikin Pengharum Ruangan Sendiri
Cara cek tunggakan BPJS Kesehatan melalui Tokopedia
- Buka aplikasi Tokopedia
- Pilih menu Top-Up & Tagihan
- Pilih menu Semua Kategori
- Pilih menu BPJS
- Masukan nomor kartu BPJS Kesehatan pada kolom Nomor Virtual Account Keluarga
- Klik Cek Tagihan
- Akan muncul keterangan data tunggakan BPJS Anda.
Cara cek tunggakan BPJS Kesehatan melalui Gojek
- Buka aplikasi Gojek
- Pilih menu GoTagihan
- Pilih BPJS pada bagian Bayar & Tagihan
- Pilih BPJS Kesehatan
- Masukkan nomor kartu BPJS Kesehatan Anda
- Pilih bulan yang akan Anda bayar kemudian klik Lanjut
- Akan muncul data tagihan tunggakan BPJS yang perlu Anda bayarkan
Demikian cara cek status kepesertaan dan tunggakan BPJS Kesehatan yang bisa Anda coba. Jangan biarkan kepesertaan Anda di BPJS Kesehatan tidak aktif.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News