kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,11   -7,25   -0.78%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Cara mudah daftar BRI mobile banking


Selasa, 15 September 2020 / 11:58 WIB
Cara mudah daftar BRI mobile banking
ILUSTRASI. Aplikasi BRImo, BRI mobile banking.


Penulis: Virdita Ratriani

KONTAN.CO.ID - BRI menyediakan layanan BRImo atawa BRI Mobile untuk memudahkan transaksi keuangan. Dengan BRI mobile banking, semua transaksi dan urusan keuangan jadi bisa lebih cepat dan mudah.

Ada beberapa fitur di BRImo. Di antaranya adalah pembukaan rekening melalui aplikasi, tarik tunai tanpa kartu, info mutasi sampai dengan 12 bulan, info saldo dan poin, transfer, pembelian, hingga pembayaran. 

Selain itu, pengguna juga bisa melakukan pembelian pulsa serta top up Gopay dan LinkAja lewat BRImo. 

Untuk bisa memanfaatkan layanan BRI mobile banking, nasabah harus melakukan registrasi BRImo terlebih dahulu. 

Baca Juga: Bank Genjot Kanal Digital, Kantor Cabang Dikurangi

Cara daftar BRI mobile banking

Nasabah wajib mendaftar BRImo terlebih dahulu sebelum menggunakannya. Cara daftarnya hanya bisa nasabah lakukan melalui mesin ATM.

Nah, berikut cara mendaftar BRImo: 

  1. Cari mesin ATM terdekat. 
  2. Masukkan kartu debit BRI ke dalam mesin ATM.
  3. Masukkan nomor pin ATM.
  4. Tekan menu "Transaksi lain".
  5. Tekan "Pilih lainnya". 
  6. Tekan menu "Registrasi" lalu "Mobile banking".
  7. Masukkan masukkan nomor ponsel (yang aktif).
  8. Buat pin mobile banking yang terdiri dari enam digit. 

Baca Juga: Tren digital makin marak, sebanyak 132 kantor bank ditutup sepanjang semester I-2020

Proses selesai, namun tunggu sampai mesin ATM mengeluarkan struk registrasi mobile telah berhasil.

Kemudian download dan instal BRImo lewat Play Store atau App Store menggunakan ponsel pintar. 

Selanjutnya, Anda harus mengunjungi kantor cabang BRI terdekat untuk melakukan registrasi finansial. Customer service BRI akan membantu Anda untuk melakukan registrasi finansial.     

Selanjutnya: Dampak Pandemi Corona Covid-19, Bank Batasi Penyaluran Kredit Perorangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×