kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   -2.000   -0,13%
  • USD/IDR 15.874   6,00   0,04%
  • IDX 7.311   115,69   1,61%
  • KOMPAS100 1.121   16,57   1,50%
  • LQ45 892   15,30   1,74%
  • ISSI 222   1,80   0,82%
  • IDX30 459   10,34   2,30%
  • IDXHIDIV20 553   13,66   2,53%
  • IDX80 129   1,61   1,27%
  • IDXV30 137   2,48   1,85%
  • IDXQ30 153   3,49   2,34%

Danareksa Umumkan Penerbitan Obligasi VIII Tahun 2023 Sebesar Rp 1 Triliun


Senin, 18 Desember 2023 / 19:28 WIB
Danareksa Umumkan Penerbitan Obligasi VIII Tahun 2023 Sebesar Rp 1 Triliun
ILUSTRASI. PT Danareksa mengumumkan rencananya untuk menerbitkan Obligasi VIII Danareksa senilai Rp1 triliun.?(KONTAN/Carolus Agus Waluyo)


Reporter: Sabrina Rhamadanty | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Danareksa (Persero) sebagai salah Holding BUMN di bidang Transformasi dan Investasi mengumumkan rencananya untuk menerbitkan Obligasi VIII Danareksa senilai Rp1 triliun. 

Obligasi yang diterbitkan ditujukan untuk membantu Danareksa dalam melanjutkan rencana transformasi dan optimalisasi sinergi di dalam ekosistem Holding BUMN Danareksa. Adapun Penjamin Pelaksana Emisi dalam Obligasi ini adalah PT BNI Sekuritas, PT Indo Premier Sekuritas, PT Mandiri Sekuritas, PT BRI Danareksa Sekuritas, PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk.

Danareksa akan melakukan Penawaran Umum Obligasi VIII Danareksa Tahun 2023 dengan target senilai Rp 1 triliun. Obligasi yang ditawarkan terdiri dari 3 seri, Seri A dengan jangka waktu 370 hari dan indikasi kupon 6,90% 7,25% per tahun, Seri B dengan jangka waktu 3 tahun dan indikasi kupon 7,35%-7,90% per tahun, serta Seri C dengan jangka waktu 5 tahun dan indikasi kupon 7,50%-8,10%. 

Dana hasil dari penawaran ini setelah dikurangi biaya emisi akan digunakan seluruhnya oleh Danareksa untuk investasi kepada Perusahaan anak serta refinancing kewajiban perbankan Perseroan.

Baca Juga: Danareksa Beberkan Anak Usaha yang Paling Sehat, Siapa Saja?

"Dalam kurang lebih 1 tahun sejak diresmikan, Holding BUMN Danareksa terus menorehkan prestasi yang kuat. Kami terus berkomitmen untuk mengembangkan transformasi yang menciptakan nilai tambah melalui optimalisasi sinergi, termasuk refinancing kewajiban perbankan Perseroan dan investasi di anak usaha. Guna melanjutkan perwujudan dari berbagai inisiatif strategis ini, diperlukan dukungan dari investor melalui obligasi,” ungkap Direktur Utama PT Danareksa (Persero), Yadi Jaya Ruchandi melalui keterangan tertulis yang diterima Kontan, Senin (18/12).

Danareksa sebagai holding kini mengelola 44 perusahaan dengan total aset senilai Rp56,77 triliun pada Juni 2023 yang meningkat sebesar 6,13% dari sebelumnya Rp53,50 triliun per 31 Desember 2022.

Selain itu, Danareksa juga tercatat mengelola hampir seluruh kawasan industri BUMN di Indonesia dengan total area lahan seluas lebih dari 7.000 hektar (ha) yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. 

Melalui Jalin, Danareksa juga memiliki infrastruktur sistem pembayaran terdepan di Indonesia. dengan integrasi layanan ATM HIMBARA.

Baca Juga: Danareksa Optimistis Target Laba Bersih Tahun Ini Tercapai

Dukungan yang kuat dari Pemerintah terhadap Danareksa juga dapat terlihat dari inisiasi proyek strategis nasional yang dipercayakan ke Danareksa maupun anggota holding, seperti proyek KPBU pada hunian ASN di bu kota Nusantara dan pengelolaan PT Kawasan Industri Terpadu Batang yang tahun ini menerima Foreign Direct Investment (FDI) senilai Rp1 triliun dari Wanxinda Group Indonesia.

Danareksa telah memperoleh hasil pemeringkatan atas obligasi dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) dengan hasil IdAA (Double A) yang menunjukan fundamental kuat dan prospek bisnis cerah kedepannya. 

"Dengan fundamental yang kuat tersebut, kami optimis Penawaran Umum ini dapat sukses seperti yang telah kami tawarkan sebelumnya," tambah Yadi.

Penawaran awal obligasi (bookbuilding) ini akan dimulai pada tanggal 18-27 Desember 2023. Perkiraan perolehan tanggal efektif dari OJK pada 29 Desember 2023 dan obligasi diperkirakan akan dicatatkan di Bursa Efek Indonesia pada tanggal 10 Januari 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×