Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT KB Finansia Multi Finance (Kredit Plus) telah mengangkat anggota direksi baru dan komisaris baru. Pengangkatan tersebut tertuang dalam Keputusan Sirkuler Pemegang Saham tanggal 16 November 2022.
Keputusan tersebut menyetujui pengangkatan Sea Hwan Lah sebagai Direktur Pemasaran berdasarkan Keputusan Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) No. KEP-637/NB.11/2022 tanggal 20 Oktober 2022.
Adapun, jabatan direktur pemasaran merupakan jabatan baru di Kredit Plus. Menyusul, perubahan Pasal 12 Anggaran Dasar PT KB Finansia Multi Finance yang menyebutkan direksi terdiri dari minimum lima anggota sampai maksimum 10 anggota direktur.
Baca Juga: Daftar Pinjol Ilegal Hingga Agustus 2022, Kenali Ciri-Ciri dan Cara Cek Pinjol Resmi
“berlaku efektif pada tanggal Keputusan Sirkuler terakhir ditandatangani oleh Pemegang Saham Perseroan untuk jangka waktu lima tahun, dengan tidak mengurangi hak Rapat Umum Pemegang Saham Perseroan untuk memberhentikan sewaktu-waktu,” tulis sekretaris perusahaan Kredit Plus Antonius P. W. Adhitama dikutip dari keterbukaan informasi BEI, Senin (21/11).
Sementara itu, perusahaan juga menyetujui pengangkatan Song Yong Hun sebagai Komisaris Utama Perseroan berdasarkan Keputusan Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) No. KEP-695/NB.11/2022 tanggal 6 November 2022.
Pengangkatan tersebut dilakukan setelah perusahaan menyetujui pengunduran diri Nam Che Kang sebagai Komisaris Utama. Dimana, keputusan keduanya juga tertera dalam Keputusan Sirkuler Pemegang Saham.
Baca Juga: KB Bukopin Jalin Kerjasama Co-Location Bersama KB Finansia Multi Finance
Dengan demikian susunan direksi dan komisaris Kredit Plus sebagai berikut:
Direktur Utama : Yap Tjay Hing
Wakil Direktur Utama : Joohyun Hwang
Direktur : Peter Halim
Direktur : Hery Susanto Dermawan
Direktur Keuangan : Kisup Wi
Direktur Pemasaran : Sea Hwan Lah
Komisaris Utama : Song Yong Hun
Komisaris Independen : Nursalam Andi Tabusalla
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News