kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.199   95,00   0,58%
  • IDX 6.984   6,63   0,09%
  • KOMPAS100 1.040   -1,32   -0,13%
  • LQ45 817   -1,41   -0,17%
  • ISSI 212   -0,19   -0,09%
  • IDX30 416   -1,10   -0,26%
  • IDXHIDIV20 502   -1,67   -0,33%
  • IDX80 119   -0,13   -0,11%
  • IDXV30 124   -0,51   -0,41%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,19%

Mengintip Besaran Bonus dan Tantiem Bankir di Bank-Bank Besar, Siapa Paling Tinggi?


Jumat, 03 November 2023 / 05:46 WIB
Mengintip Besaran Bonus dan Tantiem Bankir di Bank-Bank Besar, Siapa Paling Tinggi?
ILUSTRASI. Seiring kenaikan laba, para pejabat bank-bank besar turut menikmati kenaikan bonus dan tantiem.


Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja bank-bank besar moncer tahun ini karena mampu mendulang laba besar. Para pejabat bank-bank besar pun turut menikmati kenaikan bonus dan tantiem.

Bank Mandiri, semisal. Hingga kuartal III 2023, Bank Mandiri mencatatkan laba bersih Rp 39,1 triliun. Laba itu tumbuh 27,4% dari Rp 30,7 triliun pada September 2022.

Merujuk laporan keuangan Bank Mandiri, total gaji tunjangan, bonus dan tantiem, imbalan kerja jangka pannjang, direksi, komisaris, dan karyawan kunci Bank Mandiri naik 8,12% dari Rp 1,60 triliun menjadi Rp 1,73 triliun di September 2023.

Sedangkan, khusus untuk bonus dan tantiem, totalnya Rp 1,07 triliun, naik dari periode sama tahun lalu Rp 961,35 miliar.

Baca Juga: Dukungan Laba Anak Usaha Bank Terhadap Sang Induk Terus Tumbuh

Rinciannya, total bonus dan tantiem dewan direksi mencapai Rp 554,92 miliar di September 2023.  Nilai ini naik 21,57% dari September 2022 sebesar Rp 456,48 miliar. Bank Mandiri memiliki 12 direksi sehingga rata-rata setiap orang akan mendapatkan jatah Rp 46,24 miliar.

Sementara total tantiem untuk komisaris mencapai Rp 207,45 miliar naik 17,30% dari periode sama tahun sebelumnya sebesar Rp 176,86 miliar. Karena Bank Mandiri punya 11 orang komisaris, maka setiap rata-rata orang akan mengantongi tantiem sebesar Rp 18,85 miliar.

Selain itu, total bonus untuk dewan pengawas syariah sedikit naik 26,81% dari Rp 3,17 miliar di September 2022 menjadi Rp 4,02 miliar di September 2023.

Sementara, bagi karyawan kunci dengan jabatan senior executive vice president dan senior vice president total tantiem terlihat menurun 6,69% menjadi sebesar Rp 302,70 miliar pada September 2023, dari Rp 324,39 miliar di periode sama tahun sebelumnya.

Selanjutnya, ada PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang membukukan pertumbuhan laba 12,47% secara tahunan dari Rp 38,31 triliun menjadi Rp 44,21 triliun per kuartal III 2023.

Hal ini membuat bonus dan tantiem direksi, komisaris, dan karyawan kunci BRI ikut meningkat 17,85% dari Rp 696,95 miliar menjadi Rp 821,39 miliar.

Bila dirinci, tantiem direksi BRI mencapai Rp 400,38 miliar di September 2023. Nilai itu justru turun 7,19% dibandingkan dengan periode sama tahun sebelumnya yang mencapai Rp 431,38 miliar.

Bila BRI memiliki 12 orang direksi, maka tantiem manajemen BRI sebesar Rp 33,36 miliar per orang. Adapun tantiem untuk dewan komisaris mencapai Rp 135,06 miliar di September 2023 meningkat 6,35% dari September 2022 sebesar Rp 126,99 miliar.

Artinya, secara rata-rata setiap orang dari komisaris BRI akan mendapat tantiem Rp 13,50 miliar per orang lantaran saat ini BRI memiliki 10 orang komisaris.

Sedangkan total bonus dan insentif karyawan kunci BRI di September 2023 mencapai Rp 285,94 miliar. Nilai melesat 106,35% dari September 2022 yang sebesar Rp 138,57 miliar.

Baca Juga: Rekomendasi Saham Perbankan Pasca BI Kerek Suku Bunga Acuan

Lalu ada Bank Central Asia (BCA) yang membukukan pertumbuhan laba bersih 25,8% yoy pada September 2023 menjadi Rp 36,4 trilun. Berdasarkan laporan keuangan BCA pada pos arus kas pada aktivitas operasional, jumlah tantiem untuk direksi dan komisaris meningkat 33,87% yoy dari Rp 493 miliar menjadi Rp 660 miliar.

Bank Negara Indonesia (BNI) juga mencatatkan kenaikan laba bersih 15,05% yoy dari Rp 13,69 triliun menjadi Rp 15,75 trilun di September 2023. Merujuk laporan keuangan perseroan, total bonus dan tantiem manajemen naik 21,57% dari Rp 297,93 miliar menjadi Rp 362,18 miliar.

Rinciannya, total bonus dan tantiem dewan direksi mencapai Rp 224,30 miliar di September 2023. Nilai ini naik 25,36% yoy dari periode sama tahun sebelumnya sebesar Rp 178,93 miliar.

Bank BNI memiliki 12 direksi sehingga setiap orang rata-rata akan mendapatkan jatah Rp 18,69 miliar.

Total tantiem untuk komisaris mencapai Rp 90,70 miliar naik 25,97% yoy dari September 2022 yang sebesar Rp 72,00 miliar. Karena Bank BNI punya 11 orang komisaris, maka setiap orang akan mengantongi tantiem sebesar Rp 8,24 miliar.

Bagi karyawan kunci dengan jabatan SEVP, EVP, dan SVP mendapatkan total tantiem sebesar Rp 47,18 miliar di September 2023, naik tipis 0,40%  dari Rp 46,99 miliar di September 2022.



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×