kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.774.000   15.000   0,85%
  • USD/IDR 16.512   1,00   0,01%
  • IDX 6.311   -70,29   -1,10%
  • KOMPAS100 891   -17,04   -1,88%
  • LQ45 695   -15,05   -2,12%
  • ISSI 201   -0,57   -0,28%
  • IDX30 362   -8,02   -2,17%
  • IDXHIDIV20 436   -10,15   -2,28%
  • IDX80 101   -2,07   -2,01%
  • IDXV30 106   -1,66   -1,54%
  • IDXQ30 119   -2,74   -2,26%

Paper.id Luncurkan PaperXB untuk Pelaku Usaha Lakukan Pembayaran Lintas Negara


Kamis, 20 Maret 2025 / 21:19 WIB
Paper.id Luncurkan PaperXB untuk Pelaku Usaha Lakukan Pembayaran Lintas Negara
ILUSTRASI. Co-Founder & CEO Paper.id Yosia Sugialam


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Platform invoicing dan pembayaran digital, Paper.id, kembali berinovasi dengan meluncurkan produk PaperXB. Adapun produk itu memungkinkan pelaku usaha melakukan pembayaran lintas negara dengan kartu kredit. 

CEO Paper.id Yosia Sugialam mengatakan fitur yang terdapat dalam PaperXB berpotensi membuka akses transaksi bisnis ke lebih dari 200 negara, serta memungkinkan bisnis lokal untuk terhubung dengan pasar internasional tanpa hambatan pembayaran yang selama ini menjadi kendala utama. Pada fase awal, Yosia mengungkapkan PaperXB akan memprioritaskan lima negara utama sebagai tujuan transaksi.

"Adapun 5 negara itu memiliki hubungan dagang yang kuat dengan Indonesia, yaitu Malaysia, Thailand, Singapura, Amerika Serikat, dan Tiongkok," ujarnya dalam keterangan resmi, Kamis (20/3).

Baca Juga: Paper.id: Rata-rata Transaksi Kartu Kredit Papercard Rp 100-200 Juta per Kartu

Yosia mengatakan selama ini, pembayaran lintas negara sering kali menghadapi berbagai tantangan, seperti biaya remitansi yang tinggi, keterlambatan transaksi, dan keterbatasan metode pembayaran. Dia bilang PaperXB hadir untuk menjawab tantangan itu dengan menghadirkan pembayaran berbasis kartu kredit, yang menawarkan proses lebih cepat, biaya lebih efisien, dan fleksibilitas yang lebih tinggi bagi pelaku usaha.

Yosia mengatakan peluncuran produk PaperXB tak terlepas dari tingginya transaksi lintas negara di Indonesia. Dia menerangkan menurut data Bank Indonesia, transaksi lintas negara di Indonesia mengalami pertumbuhan lebih dari 30% dalam lima tahun terakhir, didorong oleh pesatnya ekspansi bisnis digital dan perdagangan global. 

Meskipun demikian, Yosia mengatakan banyak UMKM yang masih kesulitan mengakses layanan keuangan global, menghadapi keterbatasan metode pembayaran, serta biaya yang tidak kompetitif.

Baca Juga: Terus Berinovasi, Paper.id Luncurkan Kartu Kredit Korporat Virtual

"PaperXB adalah langkah maju bagi bisnis Indonesia untuk berkompetisi di panggung internasional. Dengan kemudahan pembayaran lintas negara berbasis kartu kredit, kami ingin mengatasi tantangan finansial yang selama ini menghambat pertumbuhan bisnis lokal,” kata Yosia.

Lebih lanjut, Yosia menyampaikan PaperXB bekerja sama dengan penyelenggara jasa pembayaran level 1 berizin, yang memungkinkan layanan remitansi berjalan dengan standar keamanan dan kepatuhan yang tinggi.

Dengan dukungan itu, dia menyebut PaperXB menjamin transaksi lintas negara yang lebih aman, cepat, dan efisien, serta memberikan solusi bagi bisnis yang ingin memperluas jangkauan ke pasar internasional.

Baca Juga: Paper.id Menargetkan Pengguna Baru Mencapai Jutaan

Selanjutnya: Batas Atas Pinjaman Produktif Fintech Naik Jadi Rp 5 Miliar, Ini Kata Pelaku Industri

Menarik Dibaca: Magalarva Ekspor Pakan Hewan dari Limbah Organik ke AS

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media
Tag

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×