kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.235.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.580   -32,00   -0,19%
  • IDX 8.118   47,22   0,59%
  • KOMPAS100 1.119   4,03   0,36%
  • LQ45 785   1,90   0,24%
  • ISSI 286   2,08   0,73%
  • IDX30 412   0,93   0,23%
  • IDXHIDIV20 467   0,39   0,08%
  • IDX80 123   0,45   0,36%
  • IDXV30 133   0,76   0,57%
  • IDXQ30 130   0,07   0,05%

Pembiayaan Emas WOM Finance Tumbuh 60% per September 2025


Jumat, 03 Oktober 2025 / 16:58 WIB
Pembiayaan Emas WOM Finance Tumbuh 60% per September 2025
ILUSTRASI. Penyaluran Pembiayaan: Pelayanan nasabah di Kantor Cabang WOM Finance, Jakarta, Rabu (19/3/2025). PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) mencatat peningkatan penyaluran pembiayaan emas sepanjang tahun ini.


Reporter: Inggit Yulis Tarigan | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) mencatat peningkatan penyaluran pembiayaan emas sepanjang tahun ini. 

Berdasarkan data sejak awal tahun hingga September 2025, perusahaan melalui layanan EmasKu telah menyalurkan pembiayaan emas senilai lebih dari Rp 9 miliar.

Direktur WOM Finance, Cincin Lisa Hadi menyebut capaian tersebut menunjukkan pertumbuhan lebih dari 60% dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya. 

Baca Juga: WOM Finance Kejar Pertumbuhan Pembiayaan Modal Kerja pada Sisa Tahun 2025

“Kontribusi pembiayaan emas terhadap total portofolio perusahaan pun hingga kini masih terus dikembangkan, seiring dengan tren pertumbuhan yang menunjukkan peningkatan dari tahun ke tahun,” terang Cincin kepada Kontan, Jumat (3/10/2025).

Lebih lanjut, ia mengungkapkan perusahaan menawarkan pembiayaan emas dengan pilihan tenor yang fleksibel dan skema pricing yang kompetitif, sambil menyesuaikan kebutuhan dan kemampuan konsumen.

Baca Juga: Kondisi Pasar Jadi Faktor Penentu WOM Finance dalam Menerbitkan Obligasi

“Hal ini tentunya bertujuan untuk menjaga daya saing di tengah pasar yang semakin kompetitif, sehingga perusahaan menerapkan strategi DP rendah dan menghadirkan program khusus dalam mempermudah proses pengajuan maupun cicilan,” tuturnya.

Selanjutnya: Kemenkeu Akan Evaluasi Penempatan Kas Negara Rp 200 Triliun di Bank Himbara

Menarik Dibaca: Penganan Donat Diburu, Ini Resep Labu Creamy Juara yang Guilty-Free

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×