Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Sofyan Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jiwa Taspen alias Taspen Life terus berupaya untuk makin dikenal masyarakat. Hal ini sejalan dengan langkah anak usaha PT Taspen tersebut untuk meningkatkan penetrasi di pasar ritel.
Direktur Utama Taspen Life Maryoso Sumaryono mengakui selama ini perusahaan masih mengandalkan pasar kumpulan dalam berbisnis. Sementara kontribusi dari pasar ritel belum sampai 10%. Karena itu, perusahaan masih perlu bekerja keras memperkenalkan produk dan layanan.
Kerja sama dengan induk usaha pun menjadi salah satu langkah yang ditempuh. Misalnya saja, dalam program mudik gratis yang dilakukan Taspen di tahun ini. Taspen Life memberi proteksi lewat asuransi kecelakaan diri bagi peserta mudik gratis. "Kami harapkan bisa menjadi salah satu langkah branding agar lebih dikenal," kata dia akhir pekan lalu.
Taspen sendiri memberangkatkan pemudik secara gratis kepada 2.100 orang di tahun ini via 30 bus dan satu rangkaian kereta api. Lewat mudik gratis ini, Direktur Utama Taspen Iqbal Latanro berharap peserta mudik bisa mendapatkan kenyamanan dalam melaksanakan tradisi tahunan tersebut.
Selain dengan memberikan mudik gratis, Taspen juga melakukan sejumlah kegiatan lain di bulan puasa ini. Misalnya saja dengan menggelar pasar murah sembako.
"Total anggaran untuk rangkaian kegiatan di bulan Ramadan ini mencapai Rp 4,5 miliar," kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News