kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Walau melambat, penyaluran kredit multiguna di sejumlah bank ini masih tumbuh positif


Kamis, 22 Agustus 2019 / 17:13 WIB
Walau melambat, penyaluran kredit multiguna di sejumlah bank ini masih tumbuh positif
ILUSTRASI. Pelonggaran uang muka KPR


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Walau kredit multiguna mengalami perlambatan secara industri. Sejumlah bank mengaku kredit multiguna masih tumbuh positif. Salah satunya yakni PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) yang menyebut per Juli 2019 kredit multiguna (Kring BTN) tumbuh 14% secara year on year (yoy) dari Rp 1,63 triliun menjadi Rp 1,87 triliun.

Direktur BTN Mahelan Prabantarikso mengatakan, realisasi tersebut sedikit mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu yang tumbuh 13% secara tahunan.

"Tahun ini BTN menargetkan Kring BTN dapat tumbuh pada kisaran di atas 15% (yoy)," terangnya kepada Kontan.co.id, Kamis (22/8).

Baca Juga: Suku bunga BI turun lagi, BRI kian yakin bisa capai target pertumbuhan kredit 12%

Pihaknya juga sudah menyusun sejumlah strategi untuk mengejar target tersebut. Salah satunya adalah dengan fokus menyasar pegawai Kementerian atau Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan pensiunan.

Selain itu, perseroan juga melakukan kerjasama dengan jasa fronting agent untuk pemasarannya, sambil mengoptimalkan kerjasama payroll yang telah berjalan.

Selain BTN, PT Bank CIMB Niaga Tbk juga mengaku kredit multiguna tumbuh secara positif. Direktur Konsumer CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan per Juli 2019 kredit multiguna dan refinancing sudah tumbuh di atas 25% secara yoy.

"Sejalan dengan cross selling dan portofolio management yang kami jalankan," ujarnya.

Baca Juga: Sebentar lagi, SIM bisa dipakai sebagai uang elektronik



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×