kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

10% pembiayaan Reliance Finance disalurkan lewat P2P lending


Senin, 07 Oktober 2019 / 10:29 WIB
10% pembiayaan Reliance Finance disalurkan lewat P2P lending
ILUSTRASI. PT Reliance Sekuritas Tbk (RELI)


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Bisnis Fintech peer to peer (P2P) lending mulai dilirik oleh multifinance. Ambil contoh PT Reliance Finance membidik pembiayaan pemilikan rumah, pembiayaan kepada fintech (P2P) lending, dan community lending.

Direktur Reliance Finance Fajar Satritama menyatakan pembiayaan yang disalurkan kepada fintech P2P lending menyumbang hingga 10% dari total portofolio pembiayaan perusahaan.

Baca Juga: MTF targetkan pembiayaan melalui fintech Rp 200 miliar pada 2019

“Hingga saat ini dan ke depannya, kolaborasinya masih sebagai pemberi pinjaman (lender). Tujuan kolaborasi ini, karena kita harus mulai memanfaatkan digital channel dan inklusi keuangan,” ujar Fajar kepada Kontan.co.id pada pekan lalu.

Lanjut Ia, Hingga Agustus 2019, realisasi pembiayaan Reliance Finance sekitar Rp 500 miliar. Sedangkan sampai akhir tahun target pembiayaan hingga Rp 600 miliar. Sedangkan rasio pembiayaan bermasalah atau NPF berada di posisi 2%.

Sedangkan kebutuhan pendanaan sepanjang 2019 dipenuhi dari medium term notes (MTN) yang menjadi dominan. Selain itu, juga ada pendanaan dari kredit bank dan join finance dari PT Saran Multigriya Finansial (Persero) atau SMF.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×