kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

14 bank ditunjuk sebagai penyelenggara e-samsat


Kamis, 07 September 2017 / 11:20 WIB
14 bank ditunjuk sebagai penyelenggara e-samsat


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - Sebanyak 14 bank resmi ditunjuk sebagai penyelenggara e-samsat nasional. Penunjukkan ini merupakan tahap awal yang akan diperluas ke beberapa bank lain.

Peresmian 14 bank sebagai penyelenggara e-samsat nasional ini dilakukan dalam acara penandatanganan kerja sama (MoU) antara perbankan dengan Polri, Kemendagri dan PT Jasa Raharja.

Keempat belas bank ini terdiri dari tujuh bank umum dan tujuh bank daerah. Dari tujuh bank umum ini sebanyak empat bank berasal dari BUMN dan tiga bank berasal dari swasta. Empat bank BUMN yang hadir dalam penandatangan kerja sama ini adalah Bank Mandiri, BRI, BNI dan BTN. Tiga bank swasta di antaranya BCA, Bank CIMB Niaga dan Bank Permata.

Sedangkan 7 BPD yang masuk sebagai penyelenggara e-samsat nasional di antaranya adalah BPD Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, DIY, Jawa Timur dan Bali.

Fahmi Bagus Mahesa Direktur Utama Bank Banten bilang, masuknya Bank Banten sebagai program e-samsat nasional merupakan wujud keseriusan bank dalam melayani masyarakat. "Agar pembayaran pajak bermotor, pengesahan STNK dan balik nama bisa lebih mudah," kata Fahmi ketika ditemui di acara, Kamis (7/9).

Dengan e-samsat nasional ini diharapkan akan semakin banyak transaksi terkait pembayaran pajak bermotor. Dengan sisem yang terintegrasi secara nasional diharapkan bisa mengefisiensikan waktu pelayanan.

Adi Sulistyowati, Direktur BNI bilang, BNI E-Samsat merupakan inovasi pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor melalui channel ATM.

"Dengan layanan ini akan terwujud peningkatan pelayanan publik Samsat, mulai dari pendaftaran, penetapan, dan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB)," kata Susi panggilan akrabnya, Kamis (7/9).

Selain itu dengan E-Samsat BNI dapat juga melakukan pembayara di sumbangan wajib dana kecelakaan lalu lintas jalan (SWDKLLJ), hingga penerimaan negara bukan pajak (PNBP) pengesahan surat tanda nomor kendaraan bermotor (STNK).

Dengan BNI E-Samsat, selain bank bisa berperan ke penerimaan pajak negara, BNI juga bisa mendapatkan pendapatan non bunga atau fee based dari transaksi ini. Selain itu menurut Susi, program E-Samsat nasional akan memberikan banyak manfaat bagi pemilik kendaraan.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×