kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.894.000   23.000   1,23%
  • USD/IDR 16.435   -10,00   -0,06%
  • IDX 7.141   34,56   0,49%
  • KOMPAS100 1.040   6,83   0,66%
  • LQ45 812   5,50   0,68%
  • ISSI 225   1,86   0,83%
  • IDX30 424   3,56   0,85%
  • IDXHIDIV20 510   8,47   1,69%
  • IDX80 117   0,83   0,71%
  • IDXV30 122   2,00   1,67%
  • IDXQ30 139   1,66   1,21%

2013, BI investigasi 62 kasus tindak pidana bank


Selasa, 11 Maret 2014 / 16:54 WIB
2013, BI investigasi 62 kasus tindak pidana bank
ILUSTRASI. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/hp.


Reporter: Nina Dwiantika | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. Bank Indonesia (BI) terus menindaklanjuti hasil pengawasan bank yang mengandung tindak pidana perbankan (Tipibank). BI sebagai regulator perbankan tahun lalu, mencatat selama Januari 2013-Desember 2013 melakukan investigasi dugaan Tipibank sebanyak 62 kasus.

Berbagai kasus ini terjadi pada 35 kantor bank, terdiri dari 19 kasus pada 14 kantor Bank Umum, serta 43 kasus dari 21 kantor BPR.

Sedangkan proses tindak lanjut hasil investigasi termasuk carry over dari periode sebelumnya ada beberapa kasus. Misalnya, jumlah kasus yang telah dibahas dalam Forum Koordinasi Penanganan Tindak Pidana Perbankan mencapai 63 kasus, yang terdiri dari 24 kasus dari Bank Umum dan 39 kasus dari BPR.

Sementara jumlah kasus yang dilaporkan kepada Penegak Hukum mencapai 35 kasus yang terdiri dari 14 kasus yang berasal dari Bank Umum dan 21 kasus yang berasal dari BPR.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] AI-Driven Financial Analysis Thrive

[X]
×