Reporter: Dina Farisah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Perusahaan pembiayaan memanfaatkan ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) dan Indonesia International Motor Show (IIMS) untuk menggeber pembiayaan. Ambil contoh, PT Mandiri Tunas Finance (MTF).
Dari dua pameran otomotif tahunan tersebut, anak usaha Bank Mandiri ini menargetkan bisa menggelontorkan pembiayaan hingga Rp 200 miliar. Harjanto Tjitohardjojo, Direktur Marketing Mandiri Tunas Finance bilang, untuk memenuhi target tersebut pihaknya akan menawarkan sejumlah promo hadiah dan paket kredit istimewa. Antara lain, promo hadiah 1 to 7 Wonders.
Nasabah yang mengambil kredit MTF berkesempatan mendapatkan hadiah perjalanan wisata ke tujuh keajaiban dunia. Promo lain, hadiah langsung berupa on board unit (OBU) e-toll. Sementara untuk paket kredit istimewa, MTF memberi keleluasaan tenor delapan tahun kredit untuk pembelian unit mobil Honda.
Multifinance ini juga menawarkan tenor kredit hingga tujuh tahun untuk pembelian semua merek mobil. MTF juga menyediakan potongan angsuran selama GIIAS dan IIMS berlangsung. Tak mau kalah, PT Federal International Finance (FIF) juga menyiapkan promo hadiah selama ajang pameran otomotif itu.
Di pameran itu, FIF menargetkan pembiayaan untuk pembelian motor besar. Djaptetfa, Direktur Marketing FIF berharap pihaknya bisa mendapat pembiayaan baru 100 unit motor besar dengan nilai Rp 5 miliar. PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk pun menyiapkan sejumlah hadiah langsung bagi konsumen seperti voucer, car tyre compressor, high pressure jet (untuk cuci mobil) di pameran tersebut.
Dengan iming-iming hadiah, anak usaha Bank Danamon ini berharap bisa menggaet banyak nasabah baru. Meski begitu, Direktur Keuangan Adira, Dewa Made Susila mengatakan, pihaknya tidak memasang target khusus dalam pameran otomotif tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News