kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45908,20   -15,29   -1.66%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Akulaku Finance raih pendanaan dari Amar Bank


Selasa, 07 September 2021 / 10:11 WIB
Akulaku Finance raih pendanaan dari Amar Bank
ILUSTRASI. Akulaku Finance


Reporter: Ferrika Sari | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Akulaku Finance Indonesia memperoleh pendanaan dari PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR). Keduanya menyepakati kerja sama perjanjian kredit dengan skema executing.

Presiden Direktur Akulaku Finance Indonesia Efrinal Sinaga mengatakan, fasilitas kredit tersebut akan digunakan sebagai tambahan amunisi untuk memacu pertumbuhan penyaluran kredit di sepanjang tahun ini. Namun ia tidak mengungkapkan berapa pendanaan yang diperoleh perusahaan.

"Perjanjian kredit dengan skema executing dengan Amar Bank merupakan bentuk nyata dari terus berkembangnya kolaborasi antara platform pembiayaan berbasis digital dengan industri perbankan," kata Efrinal dalam keterangan resmi, Selasa (7/9). 

Baca Juga: Peringati Hari Pelanggan Nasional, beberapa multifinance tebar promo

Ia berharap kolaborasi ini akan memberikan dampak positif bagi perusahaan pembiayaan digital dan perbankan dalam meningkatkan akses pembiayaan berbasis digital kepada masyarakat. 

Selain itu, kata dia kerja sama ini untuk meningkatkan dukungan berbagai mitra perbankan sesuai visi Akulaku Finance sebagai perusahaan pembiayaan berbasis digital terdepan di Indonesia.

Sementara itu, Business Banking Function Head Amar Bank Agus Priambodo mengungkapkan bahwa kerjasama ini adalah bentuk perluasan ekosistem digital Amar Bank selain melalui Tunaiku. Kemudian juga membuka akses pembiayaan yang lebih luas kepada masyarakat umum.

“Berbekal teknologi dan luasnya jangkauan konsumen Akulaku Finance, kami percaya bahwa kolaborasi ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat luas terutama di segmen unbanked dan underserved," pungkasnya. 

Selanjutnya: Aset bank syariah makin gemuk di tengah pandemi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×