Reporter: Mona Tobing | Editor: Sanny Cicilia
JAKARTA. PT Binagriya Upakara kian bersinergi dengan induk usahanya, Bank Tabungan Negara (BTN). Dalam waktu dekat, agen asuransi Binagriya Upakara tidak hanya menawarkan produk asuransi tapi juga dapat memasarkan produk tabungan BTN, dalam Layanan Keuangan Tanpa Kantor dalam rangka Keuangan Inklusif atau Laku Pandai.
Rachman Notowibowo, Direktur Pemasaran Binagriya Upakara menjelaskan, selain menjadi mitra asuransi properti bagi nasabah kredit pemilikan rumah (KPR) Bank BTN, mendatang perusahaan asuransi bisa menawarkan produk Laku Pandai.
Paling lambat akhir bulan ini, kata Rachman, Binagriya Upakara dan Bank BTN akan melakukan memorandum of understanding atau MoU.
Fungsi agen asuransi Binagriya Upakara adalah melakukan jemput bola terhadap calon nasabah Bank BTN untuk membuka tabungan. "Sasarannya masyarakat menengah bawah. Bisa komunitas, lingkungan dan koperasi. Sementara Pulau Jawa dulu yang kami layani," papar Rachman pada Jumat (10/9).
Sinergi lain yang dilakukan Binagriya Upakara dengan induknya adalah perusahaan bakal menjadi rekanan asuransi program Satu Juta Rumah Bank BTN. Nantinya, Binagriya Upakarya akan terlibat dalam konsorsium asuransi kebakaran, bersama dengan enam perusahaan asuransi lainnya dalam program ini.
Berapa kontribusi perolehan premi dari program Bank BTN tersebut, Rachman belum dapat menyebut pasti. Hanya saja, menurutnya, selama ini kontribusi perolehan premi perusahaan sebanyak 40% berasal dari Bank BTN.
Sebagaimana diketahui, pemegang saham Binagriya Upakara sebanyak 73% berasal dari Bank BTN. Lalu, 13% berasal dari PT Gamatana Sentra Sejahtera. Sisanya, tersebar lainnya di Yayasan Kesejahteraan Karyawan Bank Indonesia, Dana Pensiun Bank BTN dan Captain Sonny Paago serta Dana Pensiun Asuransi Jasa Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News