Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Sofyan Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKATRTA. PT Bank KEB Hana Indonesia menargetkan penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR) fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP) pada 2018 sebesar Rp 50 miliar. Target KPR tersebut akan disalurkan pada 500 unit rumah.
Untuk mengejar target tersebut, Lee Hwa Soo, Direktur Utama Bank KEB Hana bilang, bank akan melakukan kerjasama dengan anak usaha Ciputra, PT Ciputra Residence.
"Salah satu proyeknya adalah Citra Maja Raya yang berlokasi di Lebak Banten," kata Lee dalam keterangan tertulis, Jumat (3/3).
Mary Octo Sihombing Direktur PT Ciputra Residence bilang proyek ini telah diresmikan oleh bapak Menteri PUPR, dan Menteri Perhubungan," kata Mary kepada Kontan.co.id, Jumat (23/3).
Proyek Citra Maja Raya mulai dikerjakan pada 2015. Berdiri di lahan seluas 2.600 hektare, Citra Maja Raya dapat membangun hingga 10.000 rumah. Sebanyak 8.000 rumah di antaranya dikhususkan untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Selain itu akan dibangun 1.000 rumah untuk MBR dengan skema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News