CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.470.000   4.000   0,27%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

Bank Mandiri targetkan 1 juta pembukaan rekening simpanan via digital di 2021


Selasa, 22 Juni 2021 / 17:19 WIB
Bank Mandiri targetkan 1 juta pembukaan rekening simpanan via digital di 2021
ILUSTRASI. Nasabah mengantre dengan saling menjaga jarak di kantor cabang Bank Mandiri, Bintaro. (KONTAN/Carolus Agus Waluyo)


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tren digitalisasi telah mengubah perilaku masyarakat dalam menikmati layanan pembukaan rekening simpanan. Kini nasabah mulai gemar membuka rekening secara digital tanpa perlu repot antre di kantor cabang. 

SVP Retail Deposit Products and Solution Bank Mandiri Evi Dempowati mengatakan tren pembukaan rekening via online memang terus tumbuh. Layanan ini menjadi inovasi terbaru Bank Mandiri untuk memudahkan proses pembuatan rekening tabungan tanpa harus ke kantor cabang dengan memanfaatkan web pembukaan rekening online tanpa harus download aplikasi. 

“Juga sejalan dengan himbauan pemerintah untuk mengurangi aktivitas di ruang publik dan melakukan aktivitas di rumah. Untuk pembukaan rekening via online onboarding saat ini rata-rata 3.000 rekening per harinya,” ujar Evi kepada Kontan.co.id, Senin (21/6). 

Baca Juga: Masyarakat Menyerbu Buka Rekening Bank Secara Online

Ia berharap pembukaan rekening tabungan via daring ini diharapkan mencapai lebih dari 1 juta rekening tabungan di akhir 2021. Dengan pembukaan rekening tabungan Now via Online Onboarding ini nasabah dapat langsung menggunakan aplikasi mobile banking Livin' by Mandiri untuk bertransaksi, pembelian, pembayaran dan top up e-money.

Lantaran rekening langsung aktif dan dengan Livin' by Mandiri, nasabah dapat langsung mendapatkan akses kemudahan bertransaksi finansial. Ia menambahkan pembukaan rekening tabungan dapat dilakukan melalui banyak channel yang menyesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi nasabah. 

Saat ini nasabah dapat memilih membuka rekening online di join.bankmandiri.co.id, via CS Machine, via Agen Mandiri atau tetap datang ke cabang. ke depannya nasabah juga dapat juga membuka rekening tabungan via aplikasi mobile banking Livin’ by Mandiri.

“Tren pembukaan rekening tabungan terus meningkat baik secara digital maupun konvensional. Hal ini menyesuaikan karakteristik nasabah dan potensi daerah masing-masing. Layanan onboarding ini disediakan  untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan layanan perbankan yang efektif, efisien, dan sesuai perkembangan jaman,” tambahnya.

Selanjutnya: BSI integrasi sistem layanan 2,1 juta nasabah BNI Syariah dan BRI Syariah di Sumatra

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×