Reporter: Nina Dwiantika | Editor: Sanny Cicilia
JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) membidik pertumbuhan laba sebesar 15% sepanjang tahun 2014. Budi Gunadi Sadikin, Direktur Utama Bank Mandiri mengatakan, rasio laba tersebut mempertimbangkan pertumbuhan kredit yang seimbang dengan pertumbuhan ekonomi.
"Ekonomi melambat jadi pertumbuhan kredit ikut melambat, jadi kami membidik laba di angka 15%," kata Budi, Senin (12/5). Adapun, per kuartal I-2014, laba Mandiri tumbuh 14,5% atau senilai Rp 4,92 triliun per Maret 2014, dibandingkan posisi Rp 4,30 triliun per Maret 2013.
Lanjutnya, bank berplat merah ini belum ada rencana merevisi pertumbuhan kredit, karena angka tersebut sudah sesuai arahan regulator, yakni tetap menargetkan pertumbuhan kredit sebesar 15%-17% pada tahun ini. "Angka tersebut sudah inline," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News