Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Noverius Laoli
Sementara untuk kredit lancar, perseroan bakal lebih aktif dalam memperkuat collection management system. Sebagai cara untuk meminimalisir terjadinya NPL baru.
Misalnya, BTN telah meluncurkan situs rumahmurahbtn.co.id yang memungkinkan calon debitur atau investor untuk membeli rumah sesuai dengan kebutuhan. Termasuk di dalamnya KPR yang telah menjadi NPL.
Baca Juga: Percepat penjualan, Repower tambah tiga mitra bank penyalur KPR
Selain itu, di sisi pencadangan BTN pun sudah memperkuat rasio pencadangan hingga sebesar 110% per awal 2020. Posisi ini naik dari tahun 2019 yang hanya sebesar 50% dan jauh di atas rata-rata tahunan BTN yang berkisar 42-43%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News