Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID-JAKARTA.. PT Bank Central Asia (BCA) mencatat, penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) telah mencapai Rp 689,6 miliar per September 2024. Di mana raihan tersebut mencapai 85,9% dari total target penyaluran KUR di tahun ini
Selain itu, realisasi nilai KUR BCA tersebut tercatat bertumbuh sebesar 40,1% dibandingkan dengan capaian di September 2023.
Sekedar mengingatkan, target penyaluran KUR BCA sebesar Rp 800 miliar, meningkat sekitar 11% dibandingkan tahun sebelumnya.
"Pada prinsipnya, kami berharap penyaluran KUR tahun ini dapat bertumbuh positif, dengan tetap menerapkan manajemen risiko yang disiplin," ungkap EVP Corporate and Social Responsibility BCA Hera F Haryn kepada Kontan.co.id, Kamis (12/12).
Baca Juga: Per Oktober Perbankan Sudah Salurkan 88,06% KUR, Target KUR 2024 Hampir Tercapai
Untuk tahun 2025, pihaknya juga akan mencermati kebijakan pemerintah, regulator, dan otoritas perbankan terkait KUR.
Pihaknya juga akan terus berkoordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan, dalam rangka menyediakan produk dan layanan terbaik bagi seluruh nasabah dan debitur BCA, termasuk di segmen KUR.
Selanjutnya: Bank Mandiri Catatkan Realisasi Penyaluran KUR Sebesar Rp 37,48 Triliun
Menarik Dibaca: Daerah Ini Alami Hujan Petir, Simak Prakiraan Cuaca Besok (16/12) di Jawa Barat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News