kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

BTN proyeksikan biaya kredit ada di kisaran 0,4%-0,7% tahun ini


Rabu, 24 April 2019 / 13:32 WIB
BTN proyeksikan biaya kredit ada di kisaran 0,4%-0,7% tahun ini


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) memasang target rasio biaya kredit alias cost of credit (CoC) pada posisi 0,4%-0,7% sampai akhir tahun 2019.

Direktur Collection and Asset Management BTN Nixon Napitupulu menjelaskan, posisi tersebut praktis tidak banyak bergerak dari periode akhir 2018 yang sebesar 0,42%. Sampai saat ini di kuartal I-2019 menurutnya biaya kredit tidak banyak bergerak.

"Tahun lalu itu 0,42% (CoC) tapi akhir tahun kita juga menaikkan CKPN (cadangan kerugian penurunan nilai) terutama di kuartal IV-2018 sebesar Rp 1,8 triliun. Kita perkirakaan di tahun ini juga kurang lebih mirip angkanya," terangnya di Jakarta, Selasa (24/4).

Uuntuk menjaga biaya kredit tetap stabil, Nixon bilang BTN telah menyiapkan strategi yakni dengan melakukan penyelesaian kredit bermasalah (non performing loan/NPL) dan juga mengoptimalkan CKPN yang sudah dibentuk.

Sebagai catatan, pada kuartal I-2019 NPL BTN ada di level 2,92% menurun dari 2,78% di tahun sebelumnya. Walau begitu, secara net NPL BTN terpantau meningkat dari 2,78% menjadi 2,92%.

Namun, peningkatan ini juga dibarengi dengan cadangan atau coverage ratio yang dipupuk oleh BTN dari 42,29% di kuartal I-2018 menjadi 45,07% per akhir Maret 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×