kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.468.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

Budi Gadai Indonesia Catat Nilai Transaksi Rp 10,6 Miliar Sepanjang Ramadan 2023


Selasa, 25 April 2023 / 16:43 WIB
Budi Gadai Indonesia Catat Nilai Transaksi Rp 10,6 Miliar Sepanjang Ramadan 2023
ILUSTRASI. PT Budi Gadai Indonesia (Budi Gadai Indonesia) catat nilai transaksi sebesar Rp 10,6 miliar./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/09/01/2022.


Reporter: Maria Gelvina Maysha | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Usaha gadai swasta PT Budi Gadai Indonesia (Budi Gadai Indonesia) catat nilai transaksi sebesar Rp 10,6 miliar dari bisnis gadainya dengan peningkatan 15,77% YoY selama bulan Ramadan di tahun 2023 dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Pendiri Budi Gadai Indonesia Budiarto Sembiring menyebut bahwa pertumbuhan tersebut terjadi karena hingga menjelang lebaran tahun ini Budi Gadai Indonesia telah membuka 20 cabang outlet yang berada di wilayah Kota Medan dan Kabupaten Deli Serdang.

Di samping itu, Budi juga bilang jenis barang yang paling banyak digadaikan selama Ramadan ini adalah barang elektronik seperti Handphone dan laptop.

Baca Juga: Gadai Swasta Tumbuh Subur, Budi Gadai Catat Kenaikan Pembiayaan 63,5%

Adapun di tahun 2023 ini, Budi Gadai Indonesia menetapkan target pertumbuhan bisnis gadainya sebesar 20%.

“Dalam mencapai target tersebut Budi Gadai Indonesia akan melakukan ekspansi ke luar wilayah Kota Medan dengan membuka empat cabang layanan outlet baru,” ujar Budi kepada Kontan, Selasa (18/4).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×