Reporter: Annisa Fadila | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar syariah yang dinilai memiliki potensial membuat PT AIA Financial (AIA) berusaha untuk meningkatkan kinerjanya. Pasalnya, asuransi syariah tak hanya diminati oleh kalangan muslim karena adanya konsep tolong menolong.
Chief Marketing Officer AIA Lim Chet Ming menyebutkan, untuk memperbesar lini syariah,pihaknya akan memperkuat produktivitas di jalur distribusi melalui kerja sama dengan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) serta Citibank.
Baca Juga: Ingat, asuransi mobil gugur bila kelebihan muatan
Tak hanya itu, Lim bilang pihaknya juga melakukan recruitment agen, sehingga nantinya bisa meningkatkan penjualan produk syariah melalui kanal keagenan. “Memang untuk saat ini, jumlah nasabah AIA masih di dominasi oleh produk asuransi konvensional. Namun, perusahaan optimis terhadap pertumbuhan nasabah syariah AIA yang akan meningkat seiring dengan tingginya minat masyarakat,” ujarnya kepada Kontan.co.id (24/6).
Untuk diketahui, sepanjang kuartal-I adapun total aset gabungan antara Dana perusahaan, Dana Tabarru dan Tanhud, serta Dana Investasi Peserta mencapai Rp 8,2 triliun. Oleh sebabnya, perusahaan optimis portofolio produk syariah akan meningkat.
Lim mengatakan, untuk menggenjot pasar syariah, pihaknya akan memaksimalkan penjualan produk syariah yang disematkan dengan fitur-fitur terbaru. Hal itu seperti fasilitas wakaf asuransi untuk menarik minat nasabah.
Sedangkan pendapatan bruto dari unit syariah, sepanjang tahun 2019 tercatat sebesar Rp 594 miliar. Lim bilang, pendapatan bruto itu ditopang oleh berbagai macam produk asuransi syariah yang dimiliki AIA.
Baca Juga: Taspen bayar santunan kepada ahli waris tenaga medis penanganan Covid-19
“Terkait aset, sepanjang tahun 2019 secara konsolidasi, perusahaan berhasil mencapai Rp 54,1 triliun. Hal ini tumbuh 3,4% dari periode yang sama tahun lalu, yakni hanya mencapai Rp 52,3 triliun,” tambah Lim.
Atas pencapaian tersebut, Lim menegaskan tahun ini pihaknya tetap optimis mengembangkan kategori syariah. Tak hanya itu, perusahaan juga fokus untuk memberikan proteksi yang menyeluruh kepada nasabah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News