kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Great Eastern Life luncurkan GEMA di tengah pandemi covid-19


Selasa, 05 Mei 2020 / 19:19 WIB
Great Eastern Life luncurkan GEMA di tengah pandemi covid-19
ILUSTRASI. Pendapatan premi GELIndo naik: Suasana pelayanan nasabah di kantor PT. Great Eastern Life Indonesia (GELIndo), Jakarta Selatan, Senin (23/8). GELIndo mencatat pendapatan premi baru di Semester I-2010 sebesar RP 79,4 miliar atau naik 472% dibanding pendap


Reporter: Annisa Fadila | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Great Eastern Life Indonesia (Great Eastern Life) meluncurkan Great Eastern Mobile Assistance (GEMA) di tengah pandemi covid-19.

Inovasi tersebut merupakan layanan nasabah melalui aplikasi chat Whatsapp, berfungsi untuk meningkatkan akses nasabah terhadap berbagai layanan asuransi Great Eastern.

Direktur Great Eastern Life Nina Ong mengatakan, sejak adanya pandemi Covid-19 masyarakat telah terbiasa melakukan komunikasi melalui platform digital. Sehingga, ia menilai Whatsapp semakin diandalkan dan membantu masyarakat dalam mendapatkan layanan asuransi.

Baca Juga: Krisis 2008 Bikin Investasi Sahamnya Merugi, Ini Pesan Direktur Great Eastern Life

Ia menyebutkan, peluncuran layanan nasabah melalui fitur Whatsapp dapat dioptimalkan oleh nasabah maupun calon nasabah agar mendapatkan informasi mengenai perlindungan asuransi dari Great Eastern.

“Layanan ini bisa dioptimalkan nasabah sekaligus calon nasabah untuk mendapatkan informasi mengenai perlindungan asuransi dari Great Eastern Life Indonesia, khususnya di masa pandemi Covid-19 saat ini,” ujarnya belum lama ini.

Ia menambahkan, melalui layanan tersebut nasabah dapat mengajukan pertanyaan mengenai polis asuransi yang dimiliki maupun layanan klaim. Perlu diketahui, selama pandemi GEMA beroperasi pada pukul 09.00 – 16.30 WIB.

Baca Juga: Genjot bancassurance, Great Eastern rilis produk baru

Asal tahu saja, hingga Desember 2019 Great Eastern mencatat terdapat 24.439 nasabah yang tertanggung. Melihat hal tersebut, pihaknya optimis tahun ini dapat berkontribusi pada program pemerintah guna mencapai target inklusi keuangan.

"Tahun ini Estern Life berupaya untuk terus mendukung program pemerintah dalam mencapai target inklusi keuangan sampai 90% di tahun 2024. Untuk mencapai target tersebut, Estern Life akan memaksimalkan inovasi baik dari produk maupun layanan," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×