kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.211   -16,00   -0,10%
  • IDX 7.101   -63,52   -0,89%
  • KOMPAS100 1.058   -12,32   -1,15%
  • LQ45 828   -10,24   -1,22%
  • ISSI 213   -2,56   -1,18%
  • IDX30 425   -4,62   -1,07%
  • IDXHIDIV20 508   -8,18   -1,58%
  • IDX80 121   -1,31   -1,07%
  • IDXV30 125   -0,59   -0,47%
  • IDXQ30 141   -2,01   -1,41%

Harga emas Naik, BSI Genjot Bisnis Gadai dan Cicil Emas


Kamis, 09 Mei 2024 / 16:53 WIB
Harga emas Naik, BSI Genjot Bisnis Gadai dan Cicil Emas
ILUSTRASI. PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) melihat kenaikan harga emas yang terjadi belakangan ini menjadi momentum untuk mendongkrak bisnis terkait emas.


Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) melihat kenaikan harga emas yang terjadi belakangan ini menjadi momentum untuk mendongkrak bisnis terkait emas. Bank syariah terbesar di tanah air ini melihat prospek bisnis emas sangat menjanjikan.  

Dalam kondisi harga emas yang melambung,  Direktur Penjualan dan Distribusi BSI Anton Sukarna mengatakan, bisnis pembiayaan emas di BSI, gadai emas dan gold investment, per April 2024 tumbuh 30,5% secara tahunan (YoY).

Secara rinci, untuk produk gadai emas, BSI mencatat pembiayaannya senilai Rp 5,1 triliun per Maret 2024. Sementara, untuk produk cicil emas, pembiayaannya senilai Rp 2,74 triliun untuk periode yang sama.

“Masyarakat sadar bahwa harga emas meningkat terus sehingga mereka berpikir dapat menjadi alternatif lindung nilai,” ujar Anton.

Baca Juga: BSI Targetkan Pertumbuhan Bisnis Emas Sebesar 30% pada Tahun 2024

Untuk menangkap momentum tersebut, BSI pun menawarkan program khusus bagi nasabah yang payroll disalurkan melalui BSI dan nasabah prioritas eksisting dengan program DP 0%. maupun nasabah prioritas BSI. 

Dengan jumlah nasabah aparatur sipil negara (ASN) yang sudah payroll di BSI sebanyak lebih dari 300.000 pegawai, Anton optimistis bisnis pembiayaan emas masih akan terus tumbuh dengan baik. 

“Apalagi jika melakukan pembiayan gadai maka kenaikan harga emas akan meningkatkan FTP pembiayaan gadai emas,” ujarnya.

Namun, ia melihat tantangan bisnis emas ini tentu saja tetap ada. Salah satunya adalah ada dengan semakin bertambahnya kompetito yang akhirnya menjadi motivasi bagi BSI untuk terus berkembang. 

“Untuk bersaing di tengah kompetisi yang ketat di bisnis tabungan emas kami akan meluncurkan fitur-fitur emas yang sesuai dengan kebutuhan nasabah,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×