kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   -13.000   -0,85%
  • USD/IDR 16.209   -29,00   -0,18%
  • IDX 7.108   11,47   0,16%
  • KOMPAS100 1.063   0,60   0,06%
  • LQ45 836   0,73   0,09%
  • ISSI 215   0,25   0,12%
  • IDX30 427   0,78   0,18%
  • IDXHIDIV20 516   2,16   0,42%
  • IDX80 121   -0,02   -0,01%
  • IDXV30 125   -0,09   -0,07%
  • IDXQ30 143   0,32   0,23%

IIF alokasikan Rp 4 triliun untuk infrastruktur


Senin, 05 Mei 2014 / 13:06 WIB
IIF alokasikan Rp 4 triliun untuk infrastruktur
Pekerja menyelesaikan pembuatan furnitur berbahan kayu jati di Tangerang Selatan, Rabu (9/6/2021). (KONTAN/Carolus Agus Waluyo)


Sumber: Bloomberg | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF) berencana menaikkan 60% pembiayaan untuk proyek jalan, pembangkit listrik, dan bandara di wilayah Indonesia. Lembaga keuangan itu akan menaikkan jumlah kredit lebih dari Rp  4 triliun rupiah (US$ 347 juta) dari realisasi Ro 2,5 triliun tahun lalu.

Informasi tersebut disampaikan Sukatmo Padmosukarso, Direktur Utama PT Indonesia Infrastructure Finance pada Jumat (2/5) lalu. Informasi itu disampaikan setelah Padmosukarso melakukan n roadshow kepada calon investor di Singapura.

Perlu diketahui, Kementerian Keuangan mendirikan perusahaan ini tahun 2010 lalu dan untuk menyediakan pendanaan jangka panjang dan membantu sektor transportasi dan proyek pembangkit listrik Indonesia.

Perusahaan ini fokus di bidang infrastruktur karena sektor ini selalu menjadi keluhan bagi investor. "Pemerintah Indonesia benar-benar memahami, kondisi infrastrukturnya tertinggal dari negara-negara tetangga, " kata Padmosukarso dalam sebuah wawancara.

Perlu diketahui, saham PT Indonesia Infrastructure Finance dimiliki oleh pemerintah Indonesia, International Finance Corp Bank Dunia dan Sumitomo Mitsui Banking Corp. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×