Reporter: Fitri Nur Arifenie | Editor: Fitri Arifenie
Inilah ringkasan berita sektor keuangan-non bank di Harian KONTAN, edisi Rabu, 2 Juli 2014, halaman 22 yang penting dan perlu Anda simak sebelum beraktivitas pagi ini.
1. Transaksi Naik, Topang Bisnis Sekuritas, Situasi politik yang memanas karena pemilu presiden pada tanggal 9 Juli mendatang tak membuat transaksi perusahaan sekuritas sepi. Bisnis perantara efek masih mendominasi 25% hingga 40% pendapatan usaha sekuritas.
2. Jamkrindo Cari Mitra Untuk Anak Usaha Syariah, Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia sedang mencari mitra untuk membentuk usaha patungan syariah bernama PT Penjaminan Pembiayaan Jamkrindo Syariah. Nantinya, calon mitra akan mendapatkan saham sebesar 25% dan sisanya dimiliki oleh Jamkrindo.
3. Batavia Finance Beli 25% Saham Malacca Finance, PT Batavia Prosperindo Finance Tbk melakukan diversifikasi di pembiayaan alat berat. Perusahaan pembiayaan ini menyetorkan modal Rp 25 miliar kepada PT Malacca Trust Finance atau setara dengan 25%.
4. Premi 21 Perusahaan Asuransi Menurun, Sebanyak 21 perusahaan bernasib suram di tahun 2013. Pasalnya, puluhan asuransi ini mencatatkan penurunan pendapatan premi sepanjang tahun lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News