kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.290   50,00   0,31%
  • IDX 7.257   75,31   1,05%
  • KOMPAS100 1.072   13,85   1,31%
  • LQ45 846   11,73   1,41%
  • ISSI 216   3,00   1,41%
  • IDX30 435   5,37   1,25%
  • IDXHIDIV20 520   7,40   1,44%
  • IDX80 122   1,62   1,34%
  • IDXV30 124   0,62   0,50%
  • IDXQ30 143   2,07   1,47%

Jaring Nasabah Baru, CIMB Niaga Selenggarakan Digital Lounge Carnival


Kamis, 31 Agustus 2023 / 18:21 WIB
Jaring Nasabah Baru, CIMB Niaga Selenggarakan Digital Lounge Carnival
Head of Digital Banking, Branchlees & Partneship CIMB Niaga Lusiana Saleh (kiri) berbincang dengan nasabah yang membuka rekening tabungan saat Roadshow CIMB Niaga Digital Lounge Carnival di CIMB Niaga Digital Lounge Cantral Park Mall jakarta, Rabu (31/8/2023).


Reporter: Nurtiandriyani Simamora | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) menyelenggarakan Roadshow CIMB Niaga Digital Lounge Carnival sebagai upaya untuk meningkatkan customer experience serta menjaring nasabah baru untuk menggunakan layanan perbankan yang tersedia di mall.

Acara ini di berlangsung di CIMB Niaga Digital Lounge Central Park Mall Jakarta, pada 14 Agustus - 14 September 2023, dan terbuka untuk seluruh nasabah dan calon nasabah. Adapun serangkaian program yang diadakan mulai dari Mini Talkshow Photo Challenge, dan Digital Lounge Carnival Special Deals. Kegiatan ini berbarengan dengan menyambut ulang tahun CIMB Niaga yang ke-68 tahun.

Head of Digital Banking, Branchless & Partnership CIMB Niaga Lusiana Saleh menyatakan, sebagai salah satu pelopor layanan kantor cabang digital di mall, CIMB Niaga ingin memberikan nilai tambah kepada masyarakat untuk merasakan pengalaman yang lebih baik saat bertransaksi di Digital Lounge. Karena itu, kami menghadirkan Roadshow CIMB Niaga Digital Lounge Carnival di berbagai CIMB Niaga Digital Lounge, dimulai dari CIMB Niaga Digital Lounge Central Park Mall Jakarta.

"Kami mengajak masyarakat untuk memanfaatkan kemudahan layanan perbankan di CIMB Niaga Digital Lounge," kata Lusi saat ditemui di Jakarta, Kamis (31/8).

Baca Juga: Kredit Investasi Perbankan Tumbuh Terbatas pada Juli 2023, Ini Penyebabnya

Dengan hadirnya layanan di mall tersebut, akan dapat menjangkau lebih dekat dengan nasabah dan waktu operasional yang lebih panjang dan fleksibel, sehingga nasabah tidak perlu antri di kantor cabang.

Pada rangkaian Roadshow CIMB Niaga Digital Lounge Carnival ini, masyarakat dapat mengikuti berbagai kegiatan. Pertama, Mini Talkshow yang menghadirkan pembicara inspiratif membahas topik seputar gaya hidup, wirausaha, dan peluang karir bagi generasi muda. Talkshow diadakan setiap Sabtu mulai 19 Agustus hingga 7 September 2023.

Pengunjung dan nasabah bisa mengikuti talkshow bertema “Less is More: Boost your Confidence with the Art of Minimalism” bersama Aktor dan Fashion Influencer Daffa Wardhana. Selain itu, pada Kamis, 7 September 2023 juga dihadirkan talkshow bertema “Through Harmony and Happiness: Strong Foundation for a Healthy Relationship” bersama selebritis sekaligus Brand Ambassador CIMB Niaga Sandra Dewi.

Kedua, Photo Challenge. Para pengunjung diundang untuk berbagi pengalaman dan keseruan mereka saat berkunjung ke CIMB Niaga Digital Lounge Carnival dan membagikannya di media sosial. Tersedia total hadiah Rp25 juta untuk 100 pemenang terbaik.

Ketiga, Digital Lounge Carnival Special Deals, yaitu program khusus yang menawarkan berbagai keuntungan bagi nasabah dan non-nasabah berupa lelang barang termasuk tas eksklusif, eVoucher senilai Rp 100.000 untuk menonton di XXI, dan saldo Rekening Ponsel senilai Rp 25.000. Selain itu, setiap hari Sabtu selama program berlangsung, ada lelang gadget mewah dimulai dari Rp 500.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×