kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.679.000   7.000   0,42%
  • USD/IDR 16.490   100,00   0,60%
  • IDX 6.520   249,06   3,97%
  • KOMPAS100 949   42,15   4,65%
  • LQ45 738   34,14   4,85%
  • ISSI 202   5,55   2,82%
  • IDX30 382   17,70   4,85%
  • IDXHIDIV20 462   16,68   3,75%
  • IDX80 107   4,47   4,34%
  • IDXV30 110   2,54   2,36%
  • IDXQ30 125   5,23   4,36%

Jasindo Targetkan Pendapatan Premi Asuransi Kendaraan Rp 270 Miliar pada 2025


Senin, 03 Maret 2025 / 16:53 WIB
Jasindo Targetkan Pendapatan Premi Asuransi Kendaraan Rp 270 Miliar pada 2025
ILUSTRASI. Gedung Asuransi Jasindo


Reporter: Aulia Ivanka Rahmana | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jasa Indonesia (Asuransi Jasindo) menargetkan pendapatan premi asuransi kendaraan bisa mencapai sebesar Rp 270 miliar sepanjang tahun 2025. 

Direktur Pengembangan Bisnis Jasindo Diwe Novara menjelaskan, untuk mencapai target tersebut perusahaan telah menerapkan sejumlah strategi di tengah perlambatan industri otomotif.

"Perusahaan akan lebih selektif dalam pemilihan risiko sesuai dengan risk appetite yang telah ditetapkan. Selain itu, kami fokus pada segmen pembiayaan mobil bekas yang umumnya menggunakan asuransi kendaraan Total Loss Only (TLO)," kata Diwe kepada Kontan, Jumat (28/2).

Baca Juga: Jasindo Hadirkan Proteksi Mudik Lebaran untuk Perjalanan Lebih Aman

Sebab, produk tersebut dinilai memiliki profil risiko yang lebih stabil dan berpotensi meningkatkan pendapatan premi. Jasindo juga terus mengembangkan model bisnis B2B2C dan G2G untuk memperluas pasar asuransi kendaraan melalui ekosistem BUMN. 

Di sisi lain, saat ini Jasindo tengah memperluas jalur distribusi dengan menggandeng mitra strategis, seperti perusahaan pembiayaan, broker, digital channel perbankan, serta penjualan langsung (direct selling).

Baca Juga: Jasindo Catat Ekuitas Rp 2,9 Triliun pada Januari 2025, Penuhi Ketentuan POJK

Perusahaan optimistis momentum Hari Raya Idulfitri dan insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) dapat meningkatkan penjualan kendaraan bermotor, sehingga berdampak positif terhadap pencapaian target premi tahun ini.

Pada Januari 2025, Jasindo telah mencatatkan realisasi pendapatan premi asuransi kendaraan sebesar Rp 6,6 miliar. Dengan strategi yang diterapkan, perusahaan optimistis target Rp 270 miliar itu dapat tercapai sesuai rencana.

Baca Juga: Jasindo Hadirkan Proteksi Mudik Lebaran untuk Perjalanan Lebih Aman

Selanjutnya: CIMB Niaga Syariah Luncurkan Islamic Legacy Service, Layanan Distribusi Waris Islam

Menarik Dibaca: Harga Emas Rebound Pasca-Turun Tajam, Terkerek Rencana Tarif AS

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Mastering Finance for Non Finance Entering the Realm of Private Equity

[X]
×