kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   -10.000   -0,51%
  • USD/IDR 16.829   1,00   0,01%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Mandiri akan luncurkan KPR khusus millenial


Kamis, 22 Februari 2018 / 12:30 WIB
Mandiri akan luncurkan KPR khusus millenial
ILUSTRASI. KPR Bank Mandiri


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk berencana meluncurkan produk KPR untuk generasi millenial. Tujuannya generasi millenial lebih mudah dan aware untuk memiliki KPR.

Harry Gale, SVP Kredit Konsumer Bank Mandiri bilang saat ini kebanyakan generasi millenial tidak terlalu fokus untuk memiliki rumah. "Mereka lebih mementingkan untuk traveling dan liburan," kata Harry kepada kontan.co.id, Kamis (22/2).

Untuk itu Bank Mandiri sedang menciptakan produk untuk menyasar segmen ini. Nantinya produk KPR generasi milenial ini mempunyai cicilan Rp 1,5 juta.

Karena yang disasar adalah generasi milenial maka Bank Mandiri membuat cicilan yang semakin membesar kedepan disesuaikan dengan pendapatan.

Untuk produk KPR generasi milenial ini akan menyasar first jobber atau orang yang baru pertama bekerja.

Diharapkan produk ini akan bisa berkembang seiring dengan semakin banyak kelas menengah yang ada. Rencananya produk KPR milenial ini akan diluncurkan pada tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×