kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Mandiri Capital pimpin putaran pendanaan Halofina


Jumat, 29 November 2019 / 19:27 WIB
Mandiri Capital pimpin putaran pendanaan Halofina


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk melalui perusahaan anaknya, Mandiri Capital Indonesia terus mengembangkan industri teknologi finansial (fintech) untuk memperkuat literasi dan inklusi keuangan di kalangan milenial.

Kali ini, Mandiri Capital Indonesia bersama Finch Capital menyepakati penyuntikan pendanaan pre-series A kepada Halofina, platfom fintech yang fokus pada Digital Financial Advisory & Wealth Management.

Baca Juga: Sambut revolusi digital, AMSI gelar Indonesia Digital Conference

Pada industri venture capital, pendanaan tipe pre series A sendiri memiliki kisaran investasi sebesar US$1 juta hingga US$ 5 juta. CEO Mandiri Capital Indonesia Eddi Danusaputro mengungkapkan pihaknya selaku lead investor pada pendanaan ini sangat tertarik dengan ide Halofina dan berharap untuk dapat terlibat dalam mendorong perusahaan ini tumbuh ke depannya.

“Bagi kami, investasi melalui Halofina ini sangat strategis untuk memperkuat presenceMandiri Group di kalangan milenial serta di industri tekfin secara global. Investasi ini juga menegaskan keinginan Mandiri Group untuk merangkul industri tekfin dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di Tanah Air,” ungkap Eddi, Jumat (29/11).

Baca Juga: Tahun depan, Mandiri Capital tetap mengincar investasi startup baru

Dia menjelaskan, pihaknya terus mencari usaha rintisan (startup) tekfin potensial yang mampu menghadirkan efisiensi dan kemudahan usaha dari aspek finansial.

Dengan Halofina, saat ini Mandiri Capital Indonesia telah melakukan penyertaan modal di 13 tekfin, antara lain Amartha, PrivyID, Moka, dan Investree. “Tahun depan, kami berencana untuk berinvestasi lagi di 2 atau 3 startup lagi” tuturnya.



TERBARU

[X]
×