Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Millenial bisa membuka rekening baru lewat BRImo. Mereka hanya butuh waktu 10 menit untuk menyelesaikan proses pembukaan rekening baru.
Sudah tidak zaman, Millenial pergi ke kantor cabang bank untuk buka rekening tabungan baru. Bank Rakyat Indonesia (BRI) menawarkan kemudahan membuka rekening baru lewat BRImo.
Para millenial dapat membuka rekening BritAmax yang dibuat khusus untuk mereka. BritAmax mengenakan setoran saldo awal Rp 100.000, biaya administrasi Rp 5.000, saldo minimal Rp 10.000.
Baca Juga: Tak harus jadi nasabah BRI, ini cara mudah aktivasi BRImo
Dengan memanfaatkan aplikasi BRImo, millenial dapat membuka rekening baru di mana dan kapan saja. Menariknya, BRImo dapat digunakan oleh nasabah maupun non-nasabah BRI.
Non-nasabah BRI yang ingin menggunakan BRImo untuk pembukaan rekening BritAmax, begini caranya.
Pertama, Anda buka aplikasi BRImo yang terpasang di dalam ponsel pintar. Kemudian, Anda masukkan username dan password untuk masuk ke halaman BRImo.
Kedua, Anda ketuk menu "Buka rekening baru" di halaman home BRImo. Lalu, Anda ketuk "Lanjutkan" di halaman deskripsi untuk melanjutkan proses pembukaan rekening.
Baca Juga: Strategi BRI menggaet calon nasabah unbanked tahun ini
Ketiga, Anda upload atau potret satu persatu dokumen yang dibutuhkan yakni Kartu Tanda Penduduk (KTP), NPWP, Tanda Tangan, dan Foto wajah dan KTP.