kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pamor Kendaraan Listrik Meningkat, Begini Respons APPI


Senin, 16 Januari 2023 / 16:19 WIB
Pamor Kendaraan Listrik Meningkat, Begini Respons APPI
ILUSTRASI. Pengisian daya baterai mobil listrik di Jakarta.


Reporter: Maria Gelvina Maysha | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Permintaan kendaraan listrik menunjukkan peningkatan. Sejumlah multifinance pun bersiap memanfaatkan tren tersebut.

Menanggapi tren ini, ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Suwandi Wiratno mengatakan jika sampai Juli 2022 sudah ada sekitar 222 ribu kendaraan listrik yang sudah dibiayai.

Dia menilai kendaraan listrik ini memang jadi suatu fenomena yang menari, Selain itu, kendaraan ini juga terbebas dari sejumlah pembatasan semisal aturan ganjil genap di kota besar seperti Jakarta.

Namun, masih banyak masyarakat yang belum berani dengan produk ini karena merasa harga kendaraan listrik sangat mahal. Misalkan untuk harga baterai yang memakan biaya sekitar 40% dari harga kendaraan. Jika baterai rusak, pemilik kendaraan listrik harus membeli baterai baru yang seharga 40% dari harga kendaraan baru tersebut.

Baca Juga: Ini Rencana Adira Finance Setelah Beli Saham Home Credit Indonesia

Disamping itu, masih ada kekhawatiran terkait garansi yang mencapai 8 tahun.

“40% dari harga kendaraan merupakan harga baterai saja. Perlu ada diskusi lebih lanjut soal ini,” ujar Suwandi kepada Kontan, Selasa (11/1).

Ia menambahkan, kehadiran kendaraan listrik di Indonesia juga masih kontra dengan kondisi lapangan. Indonesia belum memiliki jumlah stasiun charging kendaraan yang memadai. Lalu, kemampuan tempuh kendaraan listrik juga masih menjadi tanda tanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×