kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pemasaran lewat keagenan diproyeksi kerek premi industri asuransi jiwa


Selasa, 23 Juli 2019 / 18:03 WIB
Pemasaran lewat keagenan diproyeksi kerek premi industri asuransi jiwa


Reporter: Ferrika Sari | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemasaran asuransi melalui jalur keagenan diproyeksi akan menopang pertumbuhan pendapatan premi tahun ini. Meski pertumbuhan pendapatan premi dari keagenan sempat seret di kuartal I-2019.

Ketua Umum Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia Budi Tampubolon menjelaskan, pada kuartal I-2019, jumlah agen asuransi hanya meningkat 0,4% yoy menjadi 595.192 orang. Tapi pertumbuhan keagenan berlisensi sepanjang tahun ini diperkirakan meningkat dengan adanya keagenan million dollar round table (MDRT).

“Asosiasi akan terus mendorong pertumbuhan anggota MDRT agar sejalan dengan pertumbuhan jumlah agen asuransi jiwa secara keseluruhan,” kata Budi di Jakarta, Selasa (23/7).

Sampai saat ini, jumlah agen MDRT sekitar 2.500 orang dari total agen keseluruhan sebanyak 595.192 orang. Menurutnya, semakin banyak jumlah agen asuransi jiwa maka akan mendorong tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya asuransi sebagai perlindungan jangka panjang.

Selain keagenan, pertumbuhan pendapatan premi di sisa tahun ini juga ditopang oleh iklim investasi yang membaik dan kenaikan penjualan produk asuransi unitlink. Apalagi masyarakat sudah tidak menunda lagi konsumsi pasca pemilu usai.

“Perhelatan akbar politik sudah selesai dan berjalan dengan baik. Sehingga sebagian masyarakat yang waktu itu memilih wait and see sudah terjawab dan kami makin optimistis menatap tahun ini,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×