kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Perebutan dana murah, bank besar akan menang


Selasa, 11 Juli 2017 / 20:30 WIB
Perebutan dana murah, bank besar akan menang


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Rizki Caturini

JAKARTA. Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) memproyeksi ke depannya dana murah (CASA) perbankan akan semakin didominasi oleh bank besar. Hal ini karena bank besar mempunyai sumber daya yang lebih besar untuk mengumpulkan dana murah ini.

Halim Alamsyah, Ketua Dewan Komisioner LPS mengatakan, tren kenaikan porsi dana murah oleh bank besar merupakan sesuatu yang normal. “Bank besar dalam posisi unggul dari sisi permodalan dan basis simpanan yang lebih bervariasi,” ujar Halim, Selasa (11/7).

Dengan dana murah yang cukup besar ini, bank besar bisa lebih efisien dalam menjalankan usahanya. Berbanding terbalik, LPS memproyeksi ke depan pengumpulan dana murah oleh bank kecil akan terus turun.

Berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK) April 2017, dana murah perbankan masih dikuasai bank menengah besar. Kelompok BUKU IV dan III menguasai 59% dan 25% dana murah perbankan.

Sedangkan BUKU II dan I menguasai 16% dari total dana murah. Selama tiga tahun terakhir BUKU IV terus menunjukkan tren kenaikan CASA. Sedangkan BUKU III dan I terakhir tercatat mengalami penurunan pertumbuhan dana murah. Sedangkan BUKU II tren terakhir berjalan stagnan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×