kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.745.000   4.000   0,23%
  • USD/IDR 16.444   -39,00   -0,24%
  • IDX 6.197   -274,85   -4,25%
  • KOMPAS100 891   -38,43   -4,13%
  • LQ45 705   -23,86   -3,27%
  • ISSI 193   -9,27   -4,58%
  • IDX30 367   -12,46   -3,28%
  • IDXHIDIV20 441   -13,50   -2,97%
  • IDX80 102   -3,74   -3,53%
  • IDXV30 106   -3,16   -2,89%
  • IDXQ30 120   -3,86   -3,11%

Perkuat modal, Bank Bisnis bakal menggelar rights issue Rp 290 miliar


Selasa, 01 Desember 2020 / 20:21 WIB
Perkuat modal, Bank Bisnis bakal menggelar rights issue Rp 290 miliar
ILUSTRASI. Pelayanan nasabah?Bank Bisnis Internasional di Bandung


Reporter: Anggar Septiadi | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Bisnis Internasional Tbk (BBSI) bakal menggelar rencana saham anyar via rights issue. Aksi ini dilakukan guna memenuhi ketentuan modal inti minimum Rp 1 triliun yang diwajibkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

Dalam pengumumannya di Bursa Efek Indonesia, Selasa (1/12) perseroan menyatakan akan menerbitkan 394.764.705 saham anyar atau setara 13,04% modal disetor perseroan. Dengan harga pelaksanaan Rp 735 per saham, perseroan membidik dana Rp 290,15 miliar dari aksi ini. 

Baca Juga: Kredit ekspor Bank Mandiri melonjak

“Sebagai bagian dari pemenuhan POJK 12/2020 tentang modal inti dan CEMA minimum, perseroan telah meningkatkan permodalan melalui penawaran umum perdana pada triwulan III, serta melakukan PUT pada triwulan IV untuk pemenuhan modal inti Rp 1 triliun,” ungkap perseroan. 

Dua kuartal terakhir tahun ini, Bank Bisnis memang bekerja keras memenuhi ketentuan OJK tersebut. Sebelumnya Bank Bisnis juga telah melantai di Bursa dan berhasil menghimpun dana Rp 189,49 miliar. 

Namun dana tersebut tercatat masih belum cukup mengerek modal inti perseroan. Adapun sampai akhir September 2020, modal inti Bank Bisnis tercatat senilai Rp 702 miliar. Makanya perseroan kembali menggelar aksi tambah modal via rights issue

Selanjutnya: Implementasi kartu ATM bercip di sejumlah bank besar sudah lebih dari 70%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×