Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Dupla Kartini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank OCBC NISP Tbk berencana membagikan saham bonus dengan rasio 1:1. Rencana ini untuk memperkuat permodalan bank.
Rama P Kusumaputra, Direktur Bank OCBC NISP mengatakan, sebelum membagikan saham bonus, bank akan meminta izin pemegang saham dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST). "RUPST akan dilaksanakan pada 3 April 2018," katanya dalam keterbukaan ke BEI, Senin (5/3).
Pembagian saham bonus berasal dari kapitalisasi agio saham yang tercatat 31 Desember 2017.
Selain dapat meningkatkan permodalan, saham bonus ini juga bisa menambah likuiditas saham bank berkode emiten NISP ini.
Nantinya dengan rasio pembagian saham bonus 1:1, setiap pemegang 1 saham NISP berhak atas 1 saham bonus dengan nominal Rp 125.
Jadwal dan tata cara pembagian saham bonus akan diumumkan pada 4 April 2018. Sedangkan jadwal pendistribusian saham bonus akan dilakukan pada 4 Mei 2018.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News