kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.016.000   -23.000   -1,13%
  • USD/IDR 16.860   -50,00   -0,30%
  • IDX 6.538   92,30   1,43%
  • KOMPAS100 939   12,04   1,30%
  • LQ45 730   8,52   1,18%
  • ISSI 209   2,52   1,22%
  • IDX30 378   3,03   0,81%
  • IDXHIDIV20 458   4,62   1,02%
  • IDX80 106   1,33   1,26%
  • IDXV30 113   1,41   1,27%
  • IDXQ30 124   0,78   0,63%

Perluas Inklusi Keuangan, AdaKami Jalin Kerja Sama dengan Bank CTBC Indonesia


Jumat, 06 Desember 2024 / 18:32 WIB
Perluas Inklusi Keuangan, AdaKami Jalin Kerja Sama dengan Bank CTBC Indonesia
ILUSTRASI. Pengguna aplikasi AdaKami.


Reporter: Aulia Ivanka Rahmana | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fintech peer to peer (P2P) lending PT Pembiayaan Digital Indonesia (AdaKami) menyampaikan kerja sama strategis dengan PT Bank CTBC Indonesia (Bank CTBC Indonesia) untuk memperkuat inklusi keuangan di Indonesia.

Direktur Utama AdaKami Bernardino Moningka Vega mengatakan, kolaborasi ini bertujuan untuk memperluas layanan keuangan, dengan memanfaatkan inovasi teknologi yang dimiliki oleh AdaKami.

Baca Juga: Daftar 97 Pinjol Resmi OJK Terbaru, Berlaku Per Desember 2024

"Dengan memanfaatkan teknologi yang kami kembangkan di AdaKami, kami berupaya terus meningkatkan kualitas dengan tetap mempertahankan kenyamanan dan kecepatan proses," ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (6/12).

Dalam kesempatan yang sama, Presiden Direktur Bank CTBC Indonesia, Iwan Satawidinata meyakini bahwa teknologi yang dikembangkan oleh AdaKami akan memperkuat upaya Bank CTBC dalam menyediakan layanan keuangan yang aman.

“Kolaborasi ini bukan hanya tentang teknologi, tetapi sebuah langkah nyata dalam komitmen kami untuk mendukung pertumbuhan perekonomian lokal, sekaligus memperluas akses keuangan bagi masyarakat yang membutuhkan,” kata Iwan.

Baca Juga: Berantas Pinjol Ilegal, AdaKami Sebut Terus Aktif Melakukan Monitoring dan Pelaporan

Iwan menjelaskan, Teknologi Electronic Know Your Customer (e-KYC) yang diterapkan AdaKami memungkinkan proses profiling calon nasabah yang lebih cepat, akurat, dan komprehensif.

Adapun kolaborasi ini juga mendukung pemberdayaan individu dan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di seluruh Indonesia, mendorong adopsi penggunaan teknologi, menciptakan lapangan kerja, serta memperkuat perekonomian lokal.

Dengan visi yang selaras, baik AdaKami dan Bank CTBC Indonesia berharap kerja sama ini mampu memperluas pendanaan tepat guna dan tepat sasaran bagi masyarakat Indonesia, serta menjadi model kemitraan strategis untuk menjawab tantangan inklusi keuangan di era digital, memberikan akses pendanaan yang lebih luas dan andal di seluruh Indonesia.

Baca Juga: AdaKami Mengklaim Sebagian Borrower Meminjam untuk Kebutuhan Produktif

Sebagai informasi, saat ini AdaKami telah berkolaborasi dengan delapan mitra penyedia pendanaan (lender) dari sektor perbankan, termasuk Bank CTBC Indonesia.

Hingga 4 Desember 2024, AdaKami telah menyalurkan pendanaan sebesar Rp 13,24 triliun kepada 1,46 juta rekening peminjam aktif, dengan tingkat keberhasilan pembayaran (TKB) mencapai 99,79%, jauh di atas batas minimum yang telah ditetapkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×