kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45893,43   -4,59   -0.51%
  • EMAS1.333.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Punya kantor baru, Cigna perkuat telemarketing


Senin, 15 Juni 2015 / 18:43 WIB
Punya kantor baru, Cigna perkuat telemarketing


Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Perusahaan asuransi jiwa PT Asuransi Cigna (Cigna) memperkuat divisi telemarketing dengan mengintegrasikan divisi andalan ini di kantor baru perseroan di Gedung Tempo, Kuningan, Jakarta. Penguatan divisi telemarketing sebagai distribusi andalan Cigna juga akan memacu pertumbuhan perusahaan.

Dengan mengandalkan jalur distribusi tersebut, dalam tiga atau empat tahun ke depan perusahaan asuransi asal Amerika Serikat ini optimis meraih pertumbuhan double digit. “Secara internasional, kami dikenal sebagai perusahaan asuransi yang kuat di telemarketing. Melalui produk yang sederhana dan mudah diterima masyarakat, termasuk dengan SDM yang berkualitas, kami yakin bisa tumbuh maksimal,” ujar President Director Cigna Tim Shields dalam keterangan tertulis, Senin (15/6).

Dia menjelaskan, berdasarkan survei, nasabah masih senang diperkenalkan produk asuransi melalui jalur telemarketing. Apalagi, kondisi masyarakat sekarang ini yang super sibuk.

Saat ini sendiri, 80% distribusi penjualan produk asuransi Cigna berasal dari kanal telemarketing, sisanya melalui tenaga penjualan langsung. Cigna diperkuat 900 karyawan telemarketing. Dari jumlah itu, sebanyak 450 orang ditempatkan di kantor baru dan sebagian lagi berada di kantor-kantor mitra Cigna. Cigna memiliki delapan unit call center yang melayani nasabah di seluruh Indonesia.

Tim Shields memastikan pada beberapa tahun ke depan, telemarketing masih menjadi primadona. Makanya tidak heran, kata dia, mulai banyak perusahaan-perusahaan asuransi yang terjun ke ranah ini. Namun, ia tidak khawatir, apalagi Cigna berpengalaman dalam hal ini.

Shields menambahkan, pihaknya juga akan terus membenamkan investasi untuk memperkuat infrastruktur guna menunjang telemarketing. Selain kantor yang baru, pihaknya juga memperkuat infrastruktur jaringan digital.

 Hal ini dilihat dari populasi Indonesia, di mana 60% penduduknya adalah kaum muda dengan usia di bawah 30 tahun. Kelompok ini adalah pengguna media sosial. Sehingga, melalui ranah digital, Cigna membagi informasi tentang kesehatan dan wellness secara efektif.

Tim Shields melanjutkan, pihaknya tiada henti terus meneliti apa yang dibutuhkan nasabah, dan fokus mengamati pertumbuhan dan perkembangan berbagai produk asuransi yang diminati masyarakat. Berdasarkan riset yang tepat, lanjut Tim, maka nasabah dan calon nasabah akan merasa nyaman berbicara via telepon. Metode ini lebih mudah ketimbang metode bertemu langsung.

Sebagai informasi, di tahun lalu perseroan mencatatkan pendapatan premi baru sebesar Rp 658,28 miliar atau naik sebesar 15 % dibanding capaian di 2013. Namun karena cukup banyak menanamkan investasi di tahun kemarin, laba bersih perusahaan turun sampai 59% menjadi Rp 111,39 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×