Reporter: Ferrika Sari | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mitrausaha Indonesia Group (Modalku) telah memasarkan saving bonds ritel seri SBR004 sebesar Rp 8 miliar. Modalku adalah salah satu mitra distribusi penjualan SBR004.
Co-Founder dan CEO Modalku Reynold Wijaya mengatakan, realisasi sebesar Rp 8 miliar berasal dari ratusan investor yang memesan melalui platform Modalku. Padahal, Modalku berharap bisa menjual SBR004 lebih banyak lagi.
“Kami sebenarnya mau menjual lebih banyak lagi, tapi sempat terganjal oleh kendala teknis. Jadi ke depannya, kami akan lebih siap menjual SBR004,” kata Reynold kepada Kontan.co.id, Selasa (18/9).
Meskipun sempat menghadapi kendala, tapi Modalku akan siap bekerjasama kembali jika pemerintah melibatkan dalam penjualan SBR di tahap selanjutnya.
Seperti diketahui, Kementerian Keuangan berhasil meraup penjualan SBR004 Rp 7,32 triliun. Dari pencapaian tersebut, perusahaan financial technology (fintech) berkontribusi sebanyak 13,3% investor dan volume sebesar 1,8%. Adapun fintech yang terlibat sebagai mitra distribusi adalah PT Bareksa Portal Investasi, PT Star Mercato Capitale (TanamDuit), PT Investree Radhika Jaya (Investree) dan PT Mitrausaha Indonesia Group (Modalku).
SBR004 merupakan Surat Berharga Negara (SBN) yang dijual kepada Warga Negara Indonesia (WNI), khusus penjualan perorangan. Melalui SBR004, pemerintah mengajak setiap WNI untuk berinvestasi. Adapun masa penawaran SBR004 yang diluncurkan oleh Kementrian Keuangan bersama 11 Mitra distribusi ini terlaksana pada 20 Agustus 2018 hingga 13 September 2018.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News