Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Suku bunga kredit perbankan beranjak naik sejak September 2018. Berdasarkan data Bank Indonesia (BI), sampai September 2018 bunga kredit naik 7 basis poin (bps) menjadi 11,01%. Kenaikan bunga kredit ini seiring dengan kenaikan bunga deposito yang sudah dilakukan perbankan.
Sampai September 2018, suku bunga deposito perbankan bertenor pendek naik lebih tinggi dibandingkan deposito tenor panjang. Untuk deposito tenor pendek tenor 1 bulan, 3 bulan, dan 6 bulan sampai September 2018 sebesar 6,32%, 6,26% dan 6,56%, meningkat dibandingkan bulan sebelumnya 6,2%, 6,12% dan 6,37%.
Untuk deposito tenor panjang 12 bulan dan 24 bulan juga naik tapi terbatas. Bunga deposito per September 2018 tenor 12 bulan dan 24 bulan masing masing 6,25% dan 6,8% atau naik dibandingkan Agutus 2018 sebesar 6,24% dan 6,76%.
Jahja Setiaatmadja, Presiden Direktur Bank Central Asia (BCA) mengatakan, BCA sudah menaikkan suku bunga kredt 25 bps. “Sampai akhir tahun diperkirakan tidak ada kenaikan bunga kredit,” kata Jahja kepada kontan.co.id, Kamis (1/11).
Sementara Direktur Manajemen Risiko Bank Negara Indonesia (BNI) Bob Tyasika Ananta mengaku akan mengupayakan untuk menahan bunga kredit. “Saat ini belum ada suku bunga kredit yang mengalami kenaikan,” kata Bob ketika ditemui di acara Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK), Kamis (1/11).
Iman Nugroho Soeko, Direktur Keuangan Bank Tabungan Negara (BTN) menyebut, sebelum memutuskan menaikkan kredit, BTN mempunyai beberapa pertimbangan. “Jadi kenaikan bunga kredit ini dijaga agar tidak menimbulkan masalah,” kata Iman, Kamis (1/11).
Bank Mayapada termasuk yang sudah menaikkan suku bunga kredit. Haryono Tjahjarijadi, Presiden Direktur Bank Mayapada bilang, kenaikan suku bunga kredit dilakukan sejalan dengan kenaikan suku bunga deposito.
“Secara year to date, kenaikan suku bunga kredit terakhir sebesar 100 bps-125 bps,” kata Haryono kepada kontan.co.id, Kamis (1/11). Sampai akhir tahun diproyeksi kenaikan bunga kredit masih bisa naik 25 bps. Kenaikan bunga kredit ini diproyeksi akan terjadi disemua segmen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News