Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Bintang Tbk masih mencatatkan pertumbuhan premi hingga 10 bulan pertama tahun ini. Kenaikan ini ditopang sejumlah lini bisnis andalan perusahaan.
Direktur Utama Asuransi Bintang Hastanto Sri Margi Widodo menyebut sampai Oktober 2018, Asuransi Bintang mengantongi premi bruto sebesar Rp 334 miliar, naik 2,6% secara tahunan.
Lini bisnis asuransi properti masih menjadi motor utama Asuransi Bintang dengan sumbangan premi sebanyak Rp 152,2 miliar. "Atau setara 46% dari total premi yang didapat perusahaan," kata dia, Rabu (12/12).
Kontributor kedua adalah asuransi kendaraan bermotor yang sebesar Rp 73,8 miliar. Lalu diikuti asuransi aneka yang berkontribusi sebesar Rp 65 miliar.
Sementara dari sisi jalur distribusi, kanal brokerage masih menjadi penyumbang terbesar yakni sebesar 31%. Berikutnya pemasaran lewat kerjasama dengan perusahaan pembiayaan yang berkontribusi 23% dari total premi.
Lalu kontributor lainnya secara berturut-rutut adalah direct marketing, agensi, telemarketing dan kerjasama dengan perbankan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News