kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.607.000   1.000   0,06%
  • USD/IDR 16.317   10,00   0,06%
  • IDX 7.233   -24,48   -0,34%
  • KOMPAS100 1.065   -7,05   -0,66%
  • LQ45 844   -2,59   -0,31%
  • ISSI 214   -1,99   -0,92%
  • IDX30 434   -1,19   -0,27%
  • IDXHIDIV20 518   -2,00   -0,38%
  • IDX80 122   -0,92   -0,75%
  • IDXV30 124   -0,31   -0,25%
  • IDXQ30 142   -0,53   -0,37%

Axa Mandiri dan Bank Mandiri proteksi 35.000 tenaga kesehatan yang tangani Covid-19


Jumat, 03 April 2020 / 17:48 WIB
Axa Mandiri dan Bank Mandiri proteksi 35.000 tenaga kesehatan yang tangani Covid-19
ILUSTRASI. Dirut Bank Mandiri Royke Tumilaar (ketiga kiri) menyerahkan simbolis bantuan perlindungan asuransi bagi tenaga medis yang diterima Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Dr. Daeng M. Faqih (kanan) disaksikan, Menteri BUMN Erick Thohir (kedua kanan), Wam


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) memberikan proteksi jiwa kepada sekitar 35.000 tenaga kesehatan yang tengah menangani kasus penyebaran virus corona (Covid-19). Hal ini dilakukan bersama PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) sebagai induk usaha perusahaan dan juga Kementerian BUMN.

“Sebagai bentuk komitmen perusahaan yang bergerak dalam bidang asuransi jiwa, AXA Mandiri menyiapkan perlindungan asuransi jiwa bagi para tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan penanganan Covid-19 di Indonesia,” ujar Presiden Direktur AXA Mandiri Handojo G. Kusuma dalam keterangan tertulis pada Jumat (3/4).

Asuransi yang disediakan untuk para tenaga kesehatan tersebut adalah produk asuransi jiwa kumpulan yang memberikan manfaat perlindungan jiwa jika tertanggung meninggal dunia termasuk disebabkan oleh Covid-19.

Baca Juga: Meski berstatus pandemi, AXA Mandiri tetap lindungi nasabah akibat virus corona

Berdasarkan data dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) hingga berita ini diturunkan, sebanyak 20% dari sekitar 1.500 tenaga kesehatan yang ada di 132 rumah sakit terinfeksi Covid-19 ketika menangani virus tersebut. Melihat data tersebut, menurut Handojo, layanan proteksi bagi tenaga kesehatan sangat diperlukan supaya memiliki perlindungan diri yang tepat di tengah tingginya risiko, ketika menjalani tugas penanganan COVID-19 di rumah sakit.

“Proteksi menyeluruh merupakan dukungan yang diberikan AXA Mandiri bekerja sama dengan Bank Mandiri dan Kementerian BUMN untuk memberikan motivasi kepada para tenaga kesehatan dalam menangani Covid-19. Dengan demikian, mereka dapat memiliki ketenangan pikiran dalam bekerja,” jelasnya.

Melihat situasi yang terjadi saat ini, Handojo mengatakan, disamping perlindungan untuk tenaga kesehatan, AXA Mandiri semakin aktif dalam mengampanyekan pentingnya asuransi sebagai instrumen proteksi diri yang hadir di setiap momen kehidupan masyarakat.

Salah satunya bekerja sama dengan aplikasi Halodoc agar masyarakat dapat berkonsultasi mengenai kesehatan di mana pun mereka berada. Selain itu, kini produk asuransi yang disediakan perusahaan juga telah dirancang untuk memberikan manfaat khusus bagi nasabah yang terpapar Covid-19 sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Baca Juga: Bank Mandiri siapkan Rp 1 triliun untuk asuransi tenaga medis yang tangani corona

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×