kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.180   20,00   0,12%
  • IDX 7.096   112,58   1,61%
  • KOMPAS100 1.062   21,87   2,10%
  • LQ45 836   18,74   2,29%
  • ISSI 214   2,12   1,00%
  • IDX30 427   10,60   2,55%
  • IDXHIDIV20 514   11,54   2,30%
  • IDX80 121   2,56   2,16%
  • IDXV30 125   1,25   1,01%
  • IDXQ30 142   3,33   2,39%

Bank Mandiri amini laba bersih tahun 2018 menyentuh Rp 25 triliun


Senin, 07 Januari 2019 / 17:48 WIB
Bank Mandiri amini laba bersih tahun 2018 menyentuh Rp 25 triliun


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.PT Bank Mandiri Tbk mengklaim kinerja tahun 2018 berjalan sesuai dengan target perusahaan. Setidaknya, Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri Rohan Hafas menyebut perkiraan laba bersih perseroan berhasil menyentuh angka Rp 25 triliun.

Menurutnya, pencapaian tersebut utamanya didorong dari peningkatan kredit sebesar 12% secara year on year (yoy) per akhir Desember 2018 lalu. Selain ditopang dari pertumbuhan kredit, laba bank berlogo pita emas ini juga ditopang perbaikan kredit bermasalah alias non performing loan (NPL) yang susut ke 2,7%.

Di sisi lain, Direktur Utama Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo menyebut tahun ini kredit perseroan bakal didorong ke level 12%-13%. Caranya antara lain dengan fokus mendorong segmen penyumbang kredit terbesar yaitu korporasi besar (large corporate).

Di samping itu, Bank Mandiri juga bakal menggenjot pertumbuhan kredit dari segmen komersial serta ritel. "Segmen korporasi dan komersial saya rasa demand-nya semakin marak. Jadi, kita harapkan tahun ini lebih menggeliat," ujarnya di Jakarta, Senin (7/1).

Sebagai informasi saja, berdasarkan laporan keuangan bulan November 2018 lalu (bank only) Bank Mandiri berhasil mencetak laba bersih sebesar Rp 21,44 triliun. Jumlah tersebut naik 14,65% dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 18,7 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×