kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bisnis gadai emas PT Pegadaian tumbuh 5,46% di semester I 2021


Senin, 26 Juli 2021 / 14:15 WIB
Bisnis gadai emas PT Pegadaian tumbuh 5,46% di semester I 2021
ILUSTRASI. Petugas menaksir nilai emas nasabah di gerai Pegadaian, Tangerang Selatan, Kamis (10/6). Gadai emas milik Pegadaian tumbuh 5,46% di semester I 2021.


Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Noverius Laoli

Oleh karena itu, dalam menjaga kinerja bisnis gadai emas di tahun ini, Pegadaian menerapkan beberapa strategi pemasaran gadai emas yang dilakukan di tahun 2021 antara lain, berfokus pada produk baru PT Pegadaian seperti Titipan Emas Fisik yang merupakan produk terbaru Pegadaian dimana masyarakat dapat menitipkan emasnya namun dapat digadaikan sewaktu-waktu ketika dibutuhkan.

Adapun strategi pemasaran produk ini kata Amoeng adalah, dengan memberikan free biaya titipan dan diskon biaya administrasi Gadai Titipan Emas Fisik hingga 50% saat tranksasi Gadai Titipan Emas Fisik yang berlaku s/d 30 September 2021.

Sementara strategi lain yang menyentuh produk Gadai Emas antara lain pembebasan biaya administrasi untuk Produk Gadai Harian. "Gadai Harian merupakan salah satu produk andalan Pegadaian dimana masyarakat dapat menggadaikan emasnya dengan perhitungan sewa modal hanya sebesar 0,09%/hari," imbuh Amoeng.

Selanjutnya: Simak harga emas hari ini di Pegadaian, Sabtu 24 Juli 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×