Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) berencana meluncurkan aplikasi mobile untuk bisnis remitansi. Rencananya launching produk ini akan dilakukan di Singapura pada 11 Maret 2018 mendatang.
Panji Irawan, Direktur Tresuri & Internasional BNI mengatakan, saat ini aplikasi remitansi mobile ini sudah ada di playstore. "Untuk melayani pekerja migran, TKI dan diaspora Indonesia," kata Panji kepada kontan.co.id, Jumat (23/2).
Nantinya produk ini akan menyasar TKI Indonesia yang bekerja di luar negeri dan berencana untuk mengirimkan uang. BNI memilih menggunakan media smartphone dan aplikasi untuk lebih memudahkan.
BNI mengaku berencana menjaring sebanyak mungkin nasabah. Terkait target spesifik untuk produk ini, Panji belum merinci lebih lanjut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News