Reporter: Anna Suci Perwitasari | Editor: Edy Can
JAKARTA. Kalangan perbankan tak ketinggalan mengikuti tren digital. Kali ini, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) meluncurkan layanan baru yang diberi nama BRI Mobile.
Layanan ini diluncurkan di Arena Parkir Timur Senayan, Jakarta, Jumat (2/11). Sekretaris Perusahaan BRI Muhammad Ali menjelaskan, layanan ini untuk memenuhi kebutuhan para masyarakat di tengah perkembangan teknologi.
Menurutnya, layanan e-banking ini paling lengkap dan dapat dinikmati masyarakat melalui ponsel cerdas seperti Blackberry, Android dan iPhone. Di dalamnya tersedia berbagai aplikasi mobile banking BRI, internet Banking BRI, Call BRI serta info BRI seperti ATM Locater.
"Apapun smart phone dan kebutuhannya, masyarakat bisa menikmati ringannya hidup dengan dua pilihan cara bertransaksi dalam satu genggaman. Bisa melalui mobile banking BRI dan internet banking BRI yang tersedia dalam BRI Mobile," kata Ali saat peluncuran, Jumat (2/11).
BRI menargetkan pengguna BRI Mobile hingga akhir tahun 2012 mencapai 4,5 juta user. Sementara dengan adanya fasilitas BRI mobile, transaksi Mobile Banking BRI dan Internet Banking BRI ditargetkan akan tumbuh menjadi 7 juta transaksi. "Kami targetkan di akhir tahun fee based income dari e-banking bisa menyumbang hingga Rp 1,5 triliun," tambahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News