kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

BTPN Syariah Cetak Laba Rp 411 Miliar di Kuartal I 2022


Selasa, 26 April 2022 / 10:20 WIB
BTPN Syariah Cetak Laba Rp 411 Miliar di Kuartal I 2022
ILUSTRASI. BTPN Syariah.


Reporter: Ferrika Sari | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BTPN Syariah berhasil menorehkan kinerja positif pada tiga bulan pertama tahun ini. Hal ini terlihat dari pertumbuhan laba, pembiayaan dan dana pihak ketiga (DPK) perseroan.

Direktur BTPN Syariah Fachmy Achmad mengatakan kinerja keuangan yang menggembirakan mendorong pertumbuhan laba bersih setelah pajak (NPAT) mencapai Rp 411 miliar, atau naik 11% yoy pada kuartal I 2022. 

"Dalam hal ini, kiranya ini angka terbaik untuk laba kuartalan. Di Maret 2020 angkanya sekitar Rp 402 miliar, selama di 2021 juga tidak pernah Rp 400 miliar. Di kuartal II ini akan kami maksimalkan," kata Fachmy di Jakarta, Senin (25/4). 

Peningkatan laba ini sejalan dengan pertumbuhan pembiayaan. Tercatat pembiayaan ultramikro yang menjadi fokus bank tumbuh sampai 10% menjadi sebesar Rp 10,64 triliun hingga Maret 2022. 

Baca Juga: Ini Jadwal Pembagian Dividen BTPN Syariah (BTPS)

Menurut Fachmy pertumbuhan pembiayaan ini disertai dengan kualitas pembiayaan yang tetap sehat tercermin dari rasio pembiayaan bermasalah (NPF) Gross terjaga di level 2,4% atau di bawah ketentuan regulator. 

Selain itu, bank juga memiliki rasio kecukupan modal (CAR) yang kuat di level 53%, jauh di atas ketentuan dan rata-rata industri bank syariah. Dengan total aset tumbuh 11% yoy menjadi Rp 19,20 triliun. 

Adapun, DPK dijaga di level yang efisien pada Rp 11,06 triliun, atau tumbuh 5% yoy pada kuartal I 2022. DPK masih didominasi simpanan deposito Rp 8,20 triliun dan sisanya dana murah (CASA) Rp 2,85 triliun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×